KARIMUN TERKINI
Pedagang di Moro Mengeluh Pembeli Sepi, Ini Pesan Babinsa Moro
Babinsa Koramil 02/Moro Kodim 0317/TBK, Koptu Benny melaksanakan komunikasi sosial dengan warga di wilayah binaannya, Kamis (3/12/2020).
KARIMUN, TRIBUNBATAM.id - Babinsa Koramil 02/Moro Kodim 0317/TBK, Koptu Benny melaksanakan komunikasi sosial dengan warga di wilayah binaannya, Kamis (3/12/2020).
Kegiatan itu dilaksanakan di warung Rohana warga Desa Keban, Kecamatan Moro, Kabupaten Karimun.
Dalam kesempatan tidak berlangsung lama itu, Koptu Benny memberikan semangat ke warga binaan di wilayahnya untuk menghadapi Covid-19.
Ia menyadari, virus tersebut sangat memberikan dampak yang sangat luar biasa.
Tidak hanya bagi kesehatan, tapi juga pada ekonomi masyarakat.
Warga tidak boleh cepat berputus asa dalam menghadapi pandemi yang sedang terjadi sampai saat ini.
Untuk itu, ia ingatkan pentingnya mengenakan masker, cuci tangan berkala, dan menjaga kebersihan lingkungan hidup.
Baca juga: Bea Cukai Karimun Musnahkan Barang Sitaan Hasil Ungkap Kasus, Total Rp 1,5 Miliar
“Dampak pandemi Covid-19, ibu Rohana mengeluhkan sepinya pembeli. Saya memberikan semangat harus tetap tegar dan terus berusaha. Dan kami ingatkan, tetap mengikuti protokoler kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah dalam situasi wabah virus corona,” ujar Koptu Benny.
“Warga kita imbau memakai masker saat berada di luar rumah atau sedang bepergian. Imbauan penerapan prokes gencar dilakukan,” tambahnya.
Koptu Benny menjelaskan, kegiatan komunikasi sosial bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik serta erat dengan warga binaan dalam menguatakan kemanunggalan TNI-Rakyat.
“Sebagai ujung tombak satuan komando wilayah TNI, Babinsa harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat,” katanya. (TRIBUBATAM.id/Leo Halawa)
*Simak berita Tribun Batam lainnya di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/03122020babinsa-moro.jpg)