Satgas Yonif 715/Mtl Taklukan 3 Anggota KKB Papua hingga Menyerahkan Diri
3 anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) berinisial YAW (34), MM (17) dan OM (41) anak buah Lekagak Telenggen menyerahkan diri
PAPUA, TRIBUNBATAM.id - Beberapa pekan lalu, pemerintah Indonesia menerjunkan TNI-Polri atau petugas gabungan ke Papua.
Misi utama mereka adalah, melindungi warga Papua dari kekejaman kelompok kriminal bersenjata atau KKB Papua.
Dan termasuk, penegakan hukum di Papua kepada mereka yang membuat onar di bumi Cendrawasih itu.
Baca juga: Anak Buah Lekagak Telenggen Bongkar Siasat Licik KKB Papua, Ada Pembagian Tugas
Informasi terbaru, 3 anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) berinisial YAW (34), MM (17) dan OM (41) anak buah Lekagak Telenggen menyerahkan diri kepada aparat TNI Satgas Yonif 715/Mtl saat melaksanakan patroli keamanan di Kampung Tanah Merah, Sabtu (15/5/2021).

Kapen Kogabwilhan III Kolonel Czi IGN Suristiawa saat dikonfirmasi pada Minggu (16/5/2021) melalui telepon membenarkan penyerahan diri ketiga teroris tersebut.

"Benar, tiga orang yang menyerahkan diri itu merupakan anggota KKB pimpinan Lekagak Telenggen," kata Suriastawa.
Dia menjelaskan, berdasarkan pengakuan dari ketiga anggota KKB itu, diketahui mereka memiliki tugas yang berbeda-beda.
Baca juga: Anak Buah Lekagak Telenggen Bongkar Siasat Licik KKB Papua, Ada Pembagian Tugas
YAW yang juga terlibat perang di Tembagapura tahun 2017-2019, bertugas sebagai pemantau aparat keamanan yang akan masuk ke Kampung Tigilobak.
MM sebagai pencari logistik dan dana dari masyarakat, sedangkan OM sebagai pendamping saat YAW dan MM melaksanakan tugasnya.

Selain menyerahkan diri, kata dia, ketiganya juga menyerahkan senjata berupa senapan angin, golok, anak panah, amunisi SS2 dan sofgun, beberapa dokumen dan perlengkapan lainnya, seperti ransel, HP, dan lain-lain.
Baca juga: Darah Dibayar Darah! TNI Tembak Mati Lesmin Walker, Pimpinan KKB Pembunuh Bharada Komang
"Saat ini, ketiga anggota KKB dan barang bukti sudah diserahkan kepada Satgas Nemangkawi Polri untuk pemeriksaan dan proses lebih lanjut," tambah dia.
(*/tribunbatam.id)
BACA JUGA BERITA TERBARU TRIBUNBATAM.id di GOOGLE NEWS
Baca Juga Berita lain tentang OPM
Baca Juga Berita lain tentang GOLAK PAPUA
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Pengakuan KKB Anak Buah Lekagak Telenggen yang Serahkan Diri, Ada yang Bertugas Palak Dana ke Warga