LIGA ITALIA

Jadwal Liga Italia 2021-2022 Pekan 3 Napoli vs Juventus, Sampdoria vs Inter Milan, AC Milan vs Lazio

Jadwal Liga Italia 2021-2022 Pekan 3: Sabtu: Napoli vs Juventus, Minggu: Sampdoria vs Inter Milan, AC Milan vs Lazio, AS Roma vs Sassuolo

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
TRIBUNBATAM.id/SON
Jadwal Liga Italia 2021-2022 Pekan 4 Sabtu-Minggu (11-12/9/2021) - Napoli vs Juventus, AC Milan vs Lazio, Sampdoria vs Inter Milan, AS Roma vs Sassuolo 

ROMA, TRIBUNBATAM.id - Jadwal Liga Italia 2021-2022 akan tersaji kembali akhir pekan ini setelah jeda internasional.

Jadwal Liga Italia 2021-2022 akhir pekan ini memasuki pekan 3 yang akan berlangsung Sabtu-Minggu (11-12/9/2021).

Di pekan 3 Serie A Liga Italia 2021-2022 ini, tersaji sejumlah pertandingan big match alias pertemuan dua tim besar.

Baca juga: Juventus Ditinggal Cristiano Ronaldo, Max Allegri Terpaksa Ubah Taktik ke Formasi 4-4-2

Baca juga: Denzel Dumfries Baru Main Beberapa Menit di Inter Milan: Saya Harap Lebih, Saya Tahu Kualitas Saya

Pekan 3 Serie A 2021-2022 akan dibuka dengan pertandingan Empoli vs Venezia pada pukul 20.00 WIB.

Kemudian dilanjutkan dengan duel Napoli vs Juventus pada Sabtu (11/9/2021) malam pukul 23.00 WIB.

Pertandingan Napoli vs Juventus akan berlangsung di Stadion Diego Armando Marado.

Laga terakhir hari Sabtu (11/9/2021) akan ditutup duel Atalanta vs Fiorentina.

Pertandingan Atalanta vs Fiorentina akan berlangsung Minggu (12/9/2021) dinihari pukul 01.45 WIB.

Tujuh pertandingan selanjutnya berlangsung hari Minggu (12/9/2021).

Pertandingan hari Minggu akan dibuka dengan duel Sampdoria vs Inter Milan yang akan kick off pukul 17.30 WIB.

Baca juga: Berita AC Milan - Jadwal Padat AC Milan di September, 9 Pemain Ini Bisa Diandalkan Untuk Cetak Gol

Baca juga: Daftar Skuad AC Milan untuk Liga Champions 2021-2022, Satu Pemain Baru Tak Masuk

Kemudian tiga pertandingan berikutnya akan berlangsung serentak pada pukul 20.00 WIB.

Tiga pertandingan itu adalah Cagliari vs Genoa, Spezia vs Udinese dan Torino vs Salernitana.

Setelah itu, pada pukul 23:00 WIB tersaji duel big match AC Milan vs Lazio.

Pertandingan AC Milan vs Lazio akan berlangsung di San Siro Milano.

Satu pertandingan terakhir akan berlangsung Minggu malam atau Senin (13/9/2021) dinihari WIB antara AS Roma vs Sassuolo.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved