H+4 Natal 2021, Penumpang KM Kelud Tujuan Batam Dari Belawan Tak Sampai 400 Orang
KM Kelud hanya mengangkut 357 orang tujuan Batam dari Belawan. Jumlah ini turun 50 persen dibanding pelayaran biasanya yang capai 800 orang
Penulis: ronnye lodo laleng | Editor: Dewi Haryati
BATAM, TRIBUNBATAM.id - H+4 Natal tahun 2021, jumlah penumpang Kapal Pelni KM Kelud dari Belawan tujuan Batam menurun drastis.
KM Kelud hanya mengangkut 357 orang tujuan Pelabuhan Batu Ampar Batam, Rabu (29/12/2021).
Jumlah ini turun 50 persen jika dibandingkan pelayaran biasanya yakni 800 orang.
Kepala Operasional Pelni Cabang Batam Lan Lan mengakui jumlah penumpang kali ini menurun.
"Penumpang semuanya turun drastis. Tidak hanya penumpang yang datang saja, namun penumpang yang hendak keluar Batam juga sangat sedikit," sebut Lan Lan saat ditemui Tribun Batam di Dermaga Selatan Pelabuhan Batu Ampar Batam, Rabu malam.
Meski demikian, ia mengakui proses sarana dan prasarana pendukung untuk penumpang tetap disiapkan.
"Persiapan dan pelayanan penumpang Nataru tahun 2021 ini, alhamdulillah berjalan lancar dan baik," ujar Lan Lan.
Ia mengaku tetap waspada dan menjalankan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat hingga batas waktu yang belum bisa dipastikan.
Baca juga: Jelang Akhir 2021, Ribuan Penumpang Asal Batam Tiba di Belawan Diantar KM Kelud
Baca juga: Jadwal Kapal Pelni KM Kelud Rute Batam, Karimun, Belawan, Jakarta Hingga Awal Tahun 2022
Pantauan Tribun Batam.id di Dermaga Selatan pelabuhan Batu Ampar tampak tidak seramai seperti hari-hari sebelumnya.
Kendati demikian beberapa petugas keamanan seperti Ditpam, Polsek Kawasan Pelabuhan, TNI dan beberapa petugas lainnya tampak lebih banyak jika dibandingkan dengan pelayaran biasa.
Para penumpang yang turun, langsung diarahkan untuk menuju ke dua buah bus yang sudah disiapkan oleh petugas PT Pelni Cabang Batam.
Penumpang yang turun tampak tidak tergesa-gesa dan tertib.
Hingga pukul 18.40 WIB para penumpang sudah selesai turun dari atas kapal dan sudah meninggalkan Dermaga Selatan tersebut.
KM Kelud akan diberangkatkan kembali pada pukul 21.00 WIB, dengan tujuan Pelabuhan Tanjungpriok Jakarta.
(TRIBUNBATAM.id/ Ronnye Lodo Laleng)
Baca juga Berita Tribun Batam lainnya di Google
