Alami Gangguan Jiwa, Anggota Polisi Ini Tak Sadar Berkendara Tanpa Busana, Videonya Viral
Identitas pria yang viral di WhatsApp karena berkendara tanpa busana di Kecamatan Buleleng Bali, terungkap. Pria tersebut seorang polisi
BULELENG, TRIBUNBATAM.id - Sebuah video seorang pria berkendara di jalan tanpa busana, viral di media sosial WhatsApp.
Dari video berdurasi 46 detik itu terlihat, seorang pria mengendarai motor matic berwarna hitam dengan pelat nomor DK 3002 UAN, pada siang hari.
Pria itu tak mengenakan busana dan nampak berhenti di perempatan Penarukan, Kecamatan Buleleng, Bali, lantaran rambu lalu lintas sedang berwarna merah.
Pria misterius itu pun menjadi perhatian sejumlah pengendara lainnya. Hingga aksinya ini direkam oleh salah satu pengendara mobil.
Belakangan, identitas pria tersebut terungkap. Ternyata dia salah satu anggota Polres Buleleng berinisial IGS, asal Kecamatan Kubutambahan.
Pria tersebut nekat berkendara tanpa busana, karena mengalami gangguan jiwa berat.
Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Sumarjaya ditemui Jumat 25 Maret 2022 mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (24/3/2022) siang.
IGS saat itu berangkat dari rumahnya, dan hendak menuju ke Polres Buleleng untuk bekerja, dengan kondisi tidak mengenakan pakaian sehelai pun.
Baca juga: Libatkan Warga Afghanistan, Polisi Ungkap Peran Tersangka Kasus 1,196 Ton Sabu-sabu
Baca juga: Polisi Tetapkan 8 Tersangka Termasuk Anak Bupati Langkat Nonaktif Kasus Kerangkeng Manusia
Saat berada di perempatan Penarukan, salah seorang pengendara mobil pun merekam aksi IGS tersebut, hingga viral di WhatsApp.
"Dalam video itu, yang bersangkutan (IGS) memang dalam perjalanan mau kerja. Sampai di Polres, langsung diamankan oleh anggota. Dipakaikan baju, dan langsung dibawa ke RSJ Bangli," ucapnya dilansir dari Tribun-Bali.com.
AKP Sumarjaya mengungkapkan, IGS merupakan anggota yang diperbantukan di bagian Dokes Polres Buleleng.
Pria dengan pangkat Aipda itu diketahui telah mengalami gangguan jiwa sejak 2012 lalu, dan sudah dua kali keluar-masuk RSJ Bangli.
"Dia dirawat di RSJ hanya hitungan bulan. Setiap keluar dari RSJ, dia sebenarnya bisa diajak berkomunikasi. Kerja juga masih bisa. Mungkin kejadian kemarin itu kambuh lagi," terangnya.
Dengan adanya kejadian ini, apakah IGS masih akan tetap dipekerjakan?
"Itu kebijakan pimpinan (Kapolres Buleleng,red). Masih menunggu hasil pemeriksaan RSJ," jawab AKP Suamrjaya. (Tribun-Bali.com/Ratu Ayu Astri Desiani)
Baca juga Berita Tribun Batam lainnya di Google
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Pengendara Bugil di Penarukan Buleleng Ternyata Anggota Polisi, Alami Gangguan Jiwa Berat Sejak 2012
