WISATA BATAM

10 Tempat Wisata Batam Hits Ini Wajib Kamu Kunjungi

Kota Batam adalah kota ketiga dengan penduduk paling banyak se-Pulau Sumatera. Kota satu ini memang berkembang cukup pesat di berbagai sektor

Instagram/william82sg
Welcome to Batam Monument - Singgah di Batam, 10 Tempat Wisata Hits Ini Wajib Kamu Kunjungi 

TRIBUNBATAM.id - Kota Batam adalah kota ketiga dengan penduduk yang paling banyak se-Pulau Sumatera.  

Kota satu ini memang berkembang cukup pesat di berbagai sektor termasuk wisatanya. 

Ada banyak tempat wisata yang bisa Anda kunjungi dan selalu ramai oleh wisata mancanegara maupun domestik. 

Bagi Anda yang berencana untuk berlibur ke Provinsi Kepulauan Riau, beberapa tempat wisata yang hits di Batam berikut ini bisa dijadikan refrensi. 

1. Sea Forest Adventure

Jika ingin wisata yang memiliki wahana permainan air, maka Sea Forest Adventure ini sangat cocok untuk dikunjungi.

Tempat satu ini menawarkan ruang khusus agar Anda bisa puas bermain air.

Lokasinya berada di tepi pantai dengan berbagai wahana yang seru dan menantang.

Tak hanya orang dewasa, anak-anak juga bisa bermain di tempat ini.

Sehingga sangat cocok untuk dijadikan destinasi liburan bersama keluarga ketika singgah di Batam. 

Baca juga: 5 Tempat Wisata Batam yang Paling Asyik untuk Berlibur Akhir Pekan

Baca juga: Polemik Konflik Lahan di Batam, PT Cakrawala Inti Wisata Bantah Gusur Warga

2. Pulau Ranoh

Batam juga memiliki wisata bahari yang menakjubkan, salah satunya di Pulau Ranoh.

Pulau ini begitu mempesona dengan hadirnya pantai bersih dan pasir putihnya.

Ada banyak turis asing yang mengunjungi pulau ini untuk memanjakan indera penglihatan.

Pulau ini juga masih sangat alami sehingga keindahannya akan membuat Anda terpukau.

Kegiatan di Pulau Ranoh ini cukup banyak, selain bersantai menikmati pulau tropis ini Anda juga bisa diving maupun snorkeling.

Airnya yang jernih akan memudahkan Anda untuk melihat keberagaman bawah lautnya yang mempesona.

Selain itu fasilitas di pulau ini juga sudah memadai, sehingga sangat cocok untuk menghabiskan waktu liburan anda.

3. Ocarina Theme Park Batam

Tempat wisata satu ini memang bukanlah tempat baru, namun hingga kini tetap hits dan banyak dikunjungi oleh wisatawan.

Ocarina Theme Park memiliki luas sekitar 40 hektare dan akan memberikan Anda pengalaman yang berbeda.
Anda bisa menjajal berbagai wahana yang akan membuat liburan semakin seru.

Wahana mulai dari waterpark, giant wheel, kiddy land dan waterpark tak bisa dilewatkan begitu saja.

Apalagi, tiket masuknya cukup terjangkau sehingga sangat cocok jika liburan bersama keluarga.

Baca juga: 7 Destinasi yang Wajib Kamu Kunjungi saat Wisata ke Kepulauan Riau

Baca juga: 7 Rekomendasi Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi saat Berlibur ke Pulau Bintan

4. Bukit Tanjung Tritip

Selain wisata baharinya yang begitu banyak dan menawan, Batam juga menawarkan rekreasi perbukitan.

Bukit Tanjung Tritip ini juga banyak dikenal orang dengan bukit cinta.

Anda akan disuguhkan pemandangan kota Batam dari ketinggian yang begitu menawan.

Belum lagi pulau-pulau kecil yang juga tersebar semakin membuat lukisan Tuhan ini menawan.

Tempat satu ini sangat cocok untuk menghilangkan penat sekaligus berburu foto instagenic.

5. Welcome to Batam

Sebuah tulisan selamat datang yang terpajang di tengah kota ini memang akan menyambut wisatawan ketika tiba di kota Batam.

Namun bukan berarti tidak cocok dijadikan sebagai destinasi wisata.

Banyak wisatawan justru datang untuk sekadar mengambil foto dengan latar tulisan tersebut.

Tulisan besar yang ada di atas bukit ini memang mirip dengan tulisan Hollywood di Amerika. Sehingga tak heran jika tempat satu ini menjadi tempat yang begitu hits.

Baca juga: Sekdako Batam Dukung Upacara Bakar Tongkang Masuk Kalender Wisata

Baca juga: Wisata Natuna, Menikmati Indahnya Wisata Hutan Mangrove Pering, Bisa Lihat Sunset

6. Taman Wisata Habibie 1000 Tangga

Tempat satu ini juga bisa menjadi alternatif jika Anda sedang berada di Kota Batam.

Meniti tangga yang tinggi dan panjang, Anda akan disuguhkan pemandangan yang begitu mengagumkan.

Pantai serta bukit indah akan langsung menyapa indera penglihatan anda.

Lokasinya memang cukup tersembunyi, namun sangat hits setelah fotonya banyak tersebar di media sosial.

Pemandangan akan semakin cantik ketika langit kemerahan muncul saat matahari terbenam.

7. Bukit Senyum

Ketika malam menjelang, Anda bisa mengunjungi Bukit Senyum di Batam ini.

Bukit Senyum merupakan kawasan perbukitan yang menawarkan panorama city view ketika malam hari.

Lampu-lampu kota dengan beberapa gedung tinggi menjadi pemandangan yang tak bisa dilewatkan begitu saja.

Apalagi jika menghabiskan waktu bersama orang tersayang, pasti akan jadi kenangan yang tak terlupakan.

Anda bahkan juga bisa menikmati keindahan Singapura di malam hari.

Tidak hanya itu, pesawat yang mondar mandir ke Bandara Changi juga bisa Anda saksikan.

Tempat satu ini sangat hits, terutama di kalangan muda mudi. Karena memang dijadikan sebagai tempat nongkrong favorit.

Baca juga: Wisata Natuna, Menikmati Indahnya Wisata Hutan Mangrove Pering, Bisa Lihat Sunset

Baca juga: 5 Destinasi Wisata di Amalfi Italia, Lokasi Liburan Atta Halilintar dan Aurel

8. Pulau Abang

Pulau Abang merupakan salah satu pulau di Batam yang menawarkan keindahan luar biasa, meskipun berpenghuni.

Ada sekitar 1.500 jiwa yang mendiami pulau eksotis satu ini.

Sehingga ketika berlibur, Anda juga bisa sekalian mengenal dan berinteraksi dengan masyarakat yang terkenal ramah ini.

Anda bisa menikmati pemandangan yang luar biasa indah di pulau ini.

Tak hanya di permukaan, bawah laut Pulau Abang juga tak kalah menawan.

Kegiatan diving maupun snorkeling merupakan kegiatan yang paling favorit di pulau ini.

Terumbu karang lengkap dengan ikan-ikan kecil akan membuat Anda terpana.

Untuk menuju Pulau Abang, Anda bisa menggunakan jet boat yang pastinya akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.

9. Hutan Wisata Mata Kucing

Hutan wisata satu ini merupakan salah satu wisata edukasi di Batam yang sangat cocok untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga.

Di tempat ini, Anda akan mengenal berbagai macam flora maupun fauna.

Kunjungan Anda di Hutan Wisata Mata Kucing akan semakin menarik bila sekalian berfoto dengan satwa yang ada.

Wisata satu ini hingga kini tetap menjadi favorit wisatawan lokal maupun luar negeri.

10. Pantai Cafe

Tempat satu ini tak hanya bisa dijadikan alternatif liburan, namun juga tempat nongkrong.

Pantai yang mengusung konsep cafe ini memang memberikan view yang akan membuat Anda tersenyum.

Menikmati kudapan yang menggoyang lidah lengkap dengan pemandangan eksotis tentunya sangat luar biasa.

Menghabiskan sore hari menjelang petang merupakan pilihan waktu yang sangat pas dan tepat.

Pasalnya, Anda juga bisa sekalian melihat semburat jingga di langit yang mempesona.

Menu yang ditawarkan cafe ini sangat beragam, Anda bisa mencicipi berbagai minuman, aneka seafood hingga snack ringan.

Tak jarang, tempat satu ini juga dijadikan tempat untuk mengambil foto yang cantik. Karena memang lokasinya yang strategis dan sangat instagramable.

Baca juga: 5 Destinasi Wisata di Amalfi Italia, Lokasi Liburan Atta Halilintar dan Aurel

Baca juga: Pantai Larantuka Batam Jadi Destinasi Wisata, Ada Rumah Panggungnya

.

.

.

(TRIBUNBATAM.id)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved