BERITA KRIMINAL
Hotman Paris Ternyata Banyak Dibantu Irjen Teddy Minahasa Ketika Jabat Karo Paminal
Kata Hotman Paris, penunjukannya menjadi kuasa hukum Irjen Pol Teddy Minahasa sudah diminta sejak awal kasus ini mengemuka. Namun, Hotman belum bisa
TRIBUNBATAM.id, JAKARTA - Alasan Hotman Paris menerima tawaran menjadi pengacara Irjen Teddy Minahasa akhirnya dibeberkan oleh pengacara Kondang tersebut.
Menurut Hotman, sebelumnya dirinya belum sempat menanggapi tawaran tersebut karena masih berada di Bali.
Namun setelah berkordinasi dengan anggotanya sepulang dari bali, akhirnya Hotman Paris akhirnya menerima tawaran tersebut.
Hotman Paris resmi ditunjuk sebagai pengacara Irjen Tedy Minahasa (TM) yang berstatus tersangka kasus peredaran narkoba.
Ia menggantikan Henry Yosodiningrat per Senin (24/10/2022).
Baca juga: Irjen Teddy Minahasa Resmi Ditahan, Kenakan Baju Orange dan Tangan di Borgol
Baca juga: Michelin Resmi Pasarkan Ban BFGoodrich Advantage Touring di Indonesia
Pengacara kondang tersebut bersedia menjadi pengacara Irjen Teddy Minahasa bukan sepenuhnya karena uang.
Tapi mereka punya hubungan baik yang sudah berlangsung lumayan lama. Bahkan sebelum pandemi covid-19 melanda Indonesia.
"Yang jelas aku kenal TM jauh sebelum corona, waktu dia masih Karopaminal Propam Polri," kata Hotman Paris.seperti diberitakan Tribunnews.com, Senin (24/10/2022).
Menurut Hotman Paris Teddy Minahasa sering membantu kasus pengaduan rakyat kecil di Kopi Joni.
"Alasan saya kenapa mau karena memang jauh sebelum Corona TM banyak membantu kasus pengaduan rakyat-rakyat kecil yang saya bantu di Kopi Joni. Begitu perkenalkan saya dengan TM dan itu alasan utamanya," lanjut Hotman, kepada awak media di depan Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Senin (24/10/2022).
Kata Hotman Paris, penunjukannya menjadi kuasa hukum Irjen Pol Teddy Minahasa sudah diminta sejak awal kasus ini mengemuka.
Namun, Hotman belum bisa memberi jawaban seiring kesibukannya di Bali.
"Benar. Sebenarnya dari awal kasus sudah diminta, cuma saya lagi sibuk di Bali merayakan ulang tahun saya jadi saya belum bisa jawab," kata Hotman Paris saat dikonfirmasi, Minggu (23/10/2022).
Hotman baru menyetujui penunjukkannya sebagai kuasa hukum Teddy Minahasa pada Sabtu pekan lalu.
"Baru saya bisa jawabnya kemarin, jadi surat kuasa dikasih tanggal per hari senin dan udah ditandatangani. Benar sudah resmi," ucap Hotman Paris.
