BATAM TERKINI
JELANG Idul Adha 2023, Kambing Paling Banyak Dipilih Jadi Hewan Kurban di Batam
Menjelang Idul Adha, permintaan hewan kurban terus meningkat. Dibandingkan sapi, permintaan kambing jauh lebih banyak.
BATAM, TRIBUNBATAM.id - Menjelang hari raya Idul Adha atau hari raya kurban, penjualan hewan kurban di pinggir jalan di Kota Batam semakin ramai.
Berdasarkan pantauan TRIBUNBATAM.id, hampir di beberapa sudut jalan ditemukan lapak penjualan hewan kurban.
Kehadiran penjual hewan kurban di sudut jalan tersebut membuat warga yang hendak berkurban pada momen Idul Adha kali ini makin terbantu.
Sebab mereka tak perlu jauh lagi mencari hewan kurban yang diinginkan, mereka tinggal datang ke lokasi terdekat dan memilih hewan kurban yang diinginkan.
Salah satu penjualan hewan kurban tersebut yakni Kandang Jambu Marina, berada di Jalan Gadjah Mada, Tiban Lama, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.
Kandang Jambu Marina menyediakan aneka hewan kurban yang terdiri sapi dan kambing aneka jenis.
Baca juga: 863 Personel Polda Kepri Ikuti Donor Darah, Kumpulkan Ratusan Kantong Stok Darah
Hampir setiap hari kambing tersebut didatangi warga yang hendak berkurban pada Idul Adha 2023 ini.
Salah satu hewan kurban yang banyak disediakan yakni kambing. Harga yang ditawarkan bervariasi, mulai Rp 2,5 jutaan hingga Rp 7 jutaan.
Sedangkan sapi dimulai dari Rp 20 juta.
Akil, salah satu pengelola Kambing Jambu Marina mengatakan, pihaknya menyediakan sekitar 70-an ekor hewan kurban di lapak.
Beberapa dari hewan kurban tersebut sudah ada pembelinya.
Nanti diambil pada saat menjelang beberapa hari pelaksanaan Idul Adha.
"Pelanggan biasa sekitaran kawasan ini (Tiban) termasuk masjid dan mushola, yayasan, panti," katanya.
Adapun jenis kambing yang disediakan di antaranya kambing rambon, kambing gibas, kambing boer. Harganya bervariasi, dari yang Rp 2,5 juta, 2,8 juta hingga Rp 7 jutaan.
"Jadi kita ada kambing rambon, gibas, boer, dan lainnya," kata Akil. (TRIBUNBATAM.id/Aminuddin)
| Perintah Tegas Amsakar Achmad, Perbaiki Jalan Duyung Batuampar Batam |
|
|---|
| Groundbreaking 80 Gerai dan Gudang KMP se Indonesia, Dua Ada di Kota Batam |
|
|---|
| BNNP Kepri Musnahkan 8 Kg Narkoba Dihadapan Belasan Tersangka, Kini Hanya Bisa Tertunduk Lesu |
|
|---|
| Jawab Tantangan Pengangguran di Batam, Panbil Group Dorong Penyerapan Puluhan Ribu Tenaga Kerja |
|
|---|
| Tak Hanya Lomba Perahu, Sea Eagle Boat Race Jadi Ajang Bangkitkan Ekonomi Warga Belakang Padang |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.