TANJUNGPINANG TERKINI
Puluhan Ribu Pil Ekstasi Asal Malaysia Masuk Tanjungpinang via Pelabuhan
Seorang wanita penumpang kapal dari Malaysia nekat membawa puluhan ribu pil ekstasi hingga Tanjungpinang yang ia campur dengan kacang almond.
Penulis: Alfandi Simamora | Editor: Septyan Mulia Rohman
TANJUNGPINANG, TRIBUNBATAM.id - Niat seorang perempuan berinisial A, penumpang kapal Mv Marina JB dari Stulang Laut Malaysia membawa puluhan ribu pil ekstasi keluar Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang gagal total.
Wanita itu nekat membawa sedikitnya 10.027 pil ekstasi yang dicampur dengan kacang almond sebanyak lima bungkus.
Lima bungkus itu ia kemas dalam satu plastik makanan yang ia bawa, Minggu (17/9/2023) sekira pukul 18.00 WIB.
Namun petugas Bea Cukai Tanjungpinang yang berjaga di Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura curiga dengan hasil pemeriksaan mesin pemindai X-Ray mencoba memeriksa barang bawaannya.
Benar saja, setelah diperiksa, wanita asal Malaysia ini membawa puluhan ribu pil ekstasi.
Tim juga langsung berkoordinasi dengan Polresta Tanjungpinang dalam penanganan orang serta barang bukti.
"Dari hasil penindakan, petugas mendapatkan pil ekstasi sebanyak 10.027 butir," kata Kepala Kantor Bea Cukai Tanjungpinang, Tri Hartana saat Press Conference di Kantor BC Tanjungpinang, Selasa (26/9/2023).
Baca juga: Mantan Polisi Tersangka Kasus Narkoba di Tanjungpinang, Seret Oknum Pegawai Rutan
Kapolresta Tanjungpinang Kombes Pol Heribertus Ompusunggu mengapresiasi upaya Bea Cukai Tanjungpinang dalam penanganan narkotika di Tanjungpinang.
Heribertus juga menambahkan, saat ini pihaknya masih melakukan pendalaman terkait pengungkapan kasus yang dilakukan Bea Cukai Tanjungpinang tersebut.
"Kami mengucapkan trimakasih kepada Bea Cukai Tanjungpinang yang telah ikut berkolaborasi untuk menangani dan menggagalkan peredaran Narkotika di Wilayah Hukum Polresta Tanjungpinang," terangnya.
Pihaknya bersama Bea Cukai Tanjungpinang akan terus meningkatkan pengawasan agar kasus narkoba di Tanjungpinang dapat diberantas.
"Terkait pengungkapan kasus ini masih dalami. Sedangkan untuk pengawasan peredaran narkoba, khususnya di wilayah hukum Polresta Tanjungpinang,” tutupnya.(TribunBatam.id/Alfandi Simamora)
Kriminal di Tanjungpinang
narkoba di Tanjungpinang
Bea Cukai Tanjungpinang
Pelabuhan Sri Bintan Pura
| Kecelakaan di Tanjungpinang, Dua Remaja Berboncengan Tabrak Mobil yang Sedang Parkir |
|
|---|
| Kunjungan Wamen Isyana ke Tanjungpinang, Sempatkan Antar Langsung MBG ke Balita dan Ibu Hamil |
|
|---|
| Adudak GenRe 2025 Dipusatkan di Tanjungpinang, Wamen: Remaja Harus Tampil jadi Agen Perubahan |
|
|---|
| Pastikan Pasokan Dapur MBG Lancar, Kodim 0315 Tanjungpinang Kerahkan Babinsa |
|
|---|
| Dua Pemuda di Tanjungpinang Jadi Tersangka Usai Aniaya Anak Dibawah Umur Pakai Kayu dan Obeng |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.