Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa Tinjau Pengamanan Natal 2023 di Gereja
Kapolres Natuna bersama Forkopimda tinjau pengamanan gereja saat malam ibadah Natal di Bunguran Timur, Minggu (24/12) lalu
NATUNA, TRIBUNBATAM.id - Kapolres Natuna, AKBP Nanang Budi Santosa bersama Forkopimda Natuna meninjau pengamanan gereja di Kecamatan Bunguran Timur, Natuna, Minggu (24/12/2023) malam.
Peninjauan itu guna memastikan perayaan Natal 2023 di Natuna berlangsung aman dan nyaman.
Para pemeluk agama Nasrani di perbatasan utara Indonesia ini, suka cita menyambut malam Natal 25 Desember 2023 dan Tahun Baru 2024.
Pada kesempatan itu, Kapolres Natuna dan Forkopimda bertemu dengan para pengurus gereja HKBP. Ia memastikan ibadah Natal akan berjalan dengan aman dan nyaman.
AKBP Nanang mengatakan, pihaknya bersinergi dengan TNI dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga.
Personel Polri dan TNI akan siaga di setiap rumah ibadah yang akan menjalankan ibadah perayaan Natal.
Baca juga: 99 Napi di Indonesia Bebas saat Natal 2023, Dapat Remisi Khusus Dari Kemenkumham
"Pada pelaksanaan pengamanan dan pelayanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Polres Natuna akan terus bekerja sama dengan TNI, Pemerintah Daerah dan instansi terkait dengan membangun sinergitas yang baik dan didukung oleh semua pihak. Kami yakin semua kegiatan ini berjalan dengan aman," kata Nanang.
Seluruh pelaksanaan kegiatan ibadah Natal 2023 di tiap-tiap gereja akan menjadi fokus Polres Natuna untuk memberikan pengamanan serta pelayanan yang terbaik, agar kegiatan ibadah Natal 2023 berjalan aman, damai dan sejuk.
Peninjauan sebagai cek dan kontrol untuk memastikan kesiapan anggota dalam melakukan pengamanan. Adapun gereja yang dilakukan peninjauan, yakni Gereja HKBP (Huria Kristen Batak Protestan), Gereja Katolik Santo Paulus, dan Gereja GPIB (Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat). (Tribunbatam.id/Muhammad Ilham)
Baca juga Berita TribunBatam.id lainnya di Google News
Kado Spesial Menjelang HUT ke-80 TNI, Tiga Matra di Natuna Gelar Bakti Kesehatan Donor Darah |
![]() |
---|
Harga Emas di Natuna Hari Ini, Intip Harga Emas Perhiasan 24 Karat Jumat 19 September 2025 |
![]() |
---|
Prajurit dan Warga Natuna Kompak Gotong Royong Bersihkan Masjid Agung Sambut HUT ke-80 TNI |
![]() |
---|
Tangga dan Lantai Panggung Astaka di Sedanau Natuna Ambruk Parah, Camat: Bangunan Sudah Rapuh |
![]() |
---|
VIRAL di Medsos Tangga dan Lantai Panggung Astaka di Sedanau Natuna Ambruk, Camat: Sudah Rapuh |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.