LINGGA TERKINI
Pemilik Kebun Durian di Lingga Gagal Panen, Warga Ciklatip Ungkap Sebabnya
Pemilik kebun durian di Ciklatip Lingga Provinsi Kepri mengungkap sebab gagal panen yang dialami mereka.
Penulis: Febriyuanda | Editor: Septyan Mulia Rohman
TRIBUNBATAM.id, LINGGA - Pemilik kebun durian di Ciklatip, Desa Persiapan Air Batu, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepri mengaku alami gagal panen.
Gagal panen di Lingga ini terjadi setelah banyak buah durian yang jatuh, namun tidak dapat dijual semuanya pada pekan kedua masa panen.
Seorang pemilik kebun durian di Lingga, Nur Amin membenarkan kondisi itu.
"Dari puluhan buah durian yang jatuh hanya beberapa saja yang dapat dijual (ke pengepul-red)," ungkap salah seorang pemilik kebun, Nur Amin, Senin (15/1/2024).
Dia mengaku, musim durian kali ini berbuah cukup lebat, hanya saja buah durian yang telah memasuki masa panen ini banyak yang busuk atau lebam.
Isi durian pun menurutnya tidak lunak serta memiliki rasanya tawar dan tidak berbau harum layaknya durian yang telah matang.
Nur Amin menyebutkan jika kebun durian miliknya itu memiliki sebanyak 180 pohon durian.
Namun yang berbuah sebanyak 100 pohon.
Menurut Nur Amin, penyebab gagal panen durian di awal tahun 2024 ini dikarenakan cuaca yang tidak menentu.
Hal itu membuat buah durian yang gugur terdapat lebam, busuk dan isi durian yang tidak lunak serta rasanya tawar.
“Karena mungkin kebanyakan hujan, banyak yang gagal panen,” katanya.
Ia menyebutkan, gagal panen itu tidak hanya saja di alami olehnya namun beberapa petani durian juga mengalami hal yang sama.
“Untuk harga tergantung besar kecil buah, ada yang satu buah durian Rp50 ribu,” ungkapnya.
Baca juga: Musim Durian di Lingga Tiba Buat Pemilik Kebun Bermalam di Pondok Demi Dapat Cuan
Dalam sehari kata Nur Amin buah durian yang telah masuk musim gugur atau panen ini berjatuhan puluhan buah durian.
Namun dari puluhan buah yang jatuh hanya beberapa buah durian saja yang dapat dijual.
gagal panen di Lingga
Lingga
Kepri
Cuaca Ekstrem di Lingga
Kecamatan Singkep Barat
Desa Persiapan Air Batu
| Kapolres Lingga Beri Pesan Tegas ke Personel Soal Tanggung Jawab Bertugas |
|
|---|
| Ada Pergelaran Seni Hingga Tradisi Makan Berhidang, Semarak HUT ke 22 Lingga |
|
|---|
| Napi di Lingga Dilatih Mengelas Hingga Service AC, Lapas Dabo Gandeng PKBM |
|
|---|
| Fathin dan Annisa, Dua Siswi MTs Negeri Lingga Ikut POPNAS Cabang Pencak Silat di Jakarta |
|
|---|
| Nelayan Desa Pekajang di Lingga Dapat Bantuan 300 Gulung Kawat Bubu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Durian-gagal-panen-di-Lingga.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.