BATAM TERKINI

Terjadi Lonjakan Penumpang di Pelabuhan Batam Center Saat Libur Paskah, Naik 54 Persen

Lonjakan arus penumpang terjadi di Pelabuhan Internasional Ferry Batam Center saat libur Hari Paskah, Minggu, 20 April 2025 

Penulis: Ucik Suwaibah | Editor: Mairi Nandarson
TRIBUNBATAM.id/UCIK SUWAIBAH
PADAT DI PELABUHAN - Potret Penumpang di Pelabuhan Internasional Ferry Batam Center saat libur Paskah, Minggu (20/4/2025) 

Laporan Wartawan Tribun Batam, Ucik Suwaibah 

TRIBUNBATAM.id, BATAM - Hari libur pada Hari Paskah membawa lonjakan arus penumpang di Pelabuhan Internasional Ferry Batam Center. 

Staf Kepala Pos Kesyahbandaran, Erik Mario Sihotang, mengatakan puncak arus terjadi pada Minggu (20/4/2025) didominasi penumpang dari Singapura.

"Dari Singapura itu kedatangannya bisa sampai 8.000 lebih. Kalau total, kita perkirakan tetbatas kita sekitar 10 ribuan hari ini," ujar Erik, pada Minggu (20/4/2025)

Tercatat, hingga pukul 10 pagi, tiket penumpang yang terjual mencapai 6.000. 

Jumlah itu diperkirakan masih akan bertambah hingga sore hari.

Hari Minggu juga menjadi puncak arus balik warga Indonesia yang sebelumnya liburan ke Malaysia pada Kamis dan Jumat.

"Hari ini juga harus balik warga negara Indonesia yang liburan kemarin ke Malaysia," tambahya.

Baca juga: Jadwal Kapal Ferry Sekupang Batam Senin 21 April 2025, Tujuan Bengkalis Dumai Tambah 2 Trip

Mengenai presentase lonjakan, Erik menyebutkan angka wisatawan yang datang saat libur Paskah ke Batam naik dibandingkan hari biasanya.

"Naik 54 persen dibanding hari biasa. Baik untuk keberangkatan maupun kedatangan hari ini," ungakpnya

Menurut Erik, tingginya kedatangan dari Singapura juga menunjukkan antusiasme wisatawan mancanegara terhadap destinasi di Batam.

"Untuk yang banyak itu yang dari singapore, ramai berkunjung ke Indonesia."

"Mungkin juga dampak wisata di batam ini sangat antusias di terima oleh warga negara singapore," kata dia.

Meski terjadi lonjakan, pengelola pelabuhan memastikan arus penumpang tetap tertib dan lancar. 

"Untuk kedatangan dari counter ticket kita memeriksa tiket penumpang boarding 1 jam sebelum keberangkatan kota izinkan masuk dan kota mensortir bagasi bagasi yang hanya boleh dibawa masuk penumpang dan selebihnya kita masuka ke bagasi," terangnya.

Guna mengantisipasi penumpukan, penumpang juga dipisah di ruang tunggu berdasarkan jadwal kapal masing-masing untuk menghindari penumpukan.

"Semua berjalan normal, tidak ada kendala," katanya.

( tribunbatam.id/uciksuwaibah )

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved