Karimun Terkini
Diskop UKM Karimun Melakukan Dorongan Dengan Mengadakan Pelatihan Bagi KDKMP
Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kepri) melakukan dorongan penguatan koperasi desa dengan mengadakan pelatihan bagi pengurus KDKMP
Penulis: Fairoz Zamani | Editor: Eko Setiawan
TRIBUNBATAM.id, KARIMUN - Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melakukan dorongan penguatan koperasi desa melalui program pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dengan mengadakan pelatihan khusus bagi pengurus Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP).
Kegiatan ini berlangsung di Hotel 21 Kabupaten Karimun, Senin (24/11/2025).
Dalam kegiatan ini juga turut hadir kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Karimun dan Provinsi Kepulauan Riau, Bupati Karimun, Dandim 0317 Karimun, Camat camat beserta ketua ketua koperasi.
Kepala Diskop UKM Kepri, Riki Rionaldi dalam hal ini menyampaikan pelatihan ini dirancang sebagai penguatan fundamental bagi pengurus koperasi serta keberlanjutan koperasi harus bertumpu pada nilai gotong royong yang menjadi ciri khas ekonomi kerakyatan.
"Pada pelatihan ini menekankan bahwa prinsip gotong royong itu harus menjadi kunci dalam menjalankan koperasi,”ungkap Riki Rionaldi.
Pada program pengembangan KDKMP juga melibatkan banyak pihak, termasuk personel TNI yang tergabung dalam BKO Agrinas. Keterlibatan pemerintah desa dan kelurahan pun menjadi bagian penting.
Ia berharap KDKMP di Karimun mampu menjadi role model yang dapat direplikasi di wilayah lain di Kepri. Dengan manajemen yang kuat dan dukungan lintas sektor, koperasi desa diharapkan mampu berkembang lebih cepat.
"Karimun ini ada 71 titik lahan yang akan di bangun dan dilihat mana titik yang sudah clear, dan mudah mudahan 71 titik ini bisa dikerjakan sesuai target, karena Karimun sendiri persen asetnya sudah bagus," tambahnya.
Sementara itu Bupati Karimun Ing H Iskandarsyah mengatakan dengan adanya kegiatan pelatihan terkait dengan pengelolaan koperasi merah putih kita bisa belajar memanajerial atau memanajemen dan menumbuhkan cita cita yang tinggi.
"Kita yakin bahwa Karimun adalah getaway atau pintu gerbang disebelah barat selat malaka, jadi sebagai pintu gerbang kita harus bisa memanfaatkan dengan baik," Tegasnya.(TribunBatam.id/Fairozzamani).
| Bandara Karimun Rencana Undang Tiga Maskapai Besar, Ada Penambahan Rute |
|
|---|
| Faktor Cuaca Harga Cabai Padang Turunan Hingga 70 ribu per Kg, Tetapi Harga Rawit Naik |
|
|---|
| Open Turnamen Ungar Cup 2025: 7 dari 8 Laga 16 Besar Berakhir Adu Penalti, 8 Tim ke Perempat Final |
|
|---|
| Satlantas Karimun Ingatkan Pengendara Terkait Operasi Zebra Seligi 2025, Lengkapi Surat-surat Anda |
|
|---|
| Boat Masih Menjadi Transportasi Utama Masyarakat Ungar Karimun Ketika Menyeberang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/pelatihan-SDM-KDKMP.jpg)