Andi Cori Daftar Calon Walikota ke Partai Hanura

M Dicky K Putra, Sekretaris Tim Pilkada Partai Hanura Kota Tanjungpinang menjelaskan, partainya memberikan ruang bagi siapapun untuk mendaftarkan diri

Andi Cori didampingi Basyarudin Idris (kiri) mengambil formulir pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota di Kantor DPC Partai Hanura Tanjungpinang. Formulir diserahkan Sekretaris Tim Pilkada Hanura, Dicky (kanan). 

Laporan Mhd Munirul Ikhwan

BATAM.TRIBUNNEWS.COM, TANJUNGPINANG- Pemlihan walikota Tanjungpinang masih setahun lagi.

Sejumlah calon mulai pasang ancang-ancang untuk pesta demokrasi di ibukota Provinsi Kepri itu.

Namun, yang baru terbuka ingin mencalonkan diri baru satu orang, yakni Ketua Gabungan Pelaksana Konstruksi Indonesia (Gapensi) Andi Cori Fatahuddin.

Andi Cori mendaftar sebagai bakal calon walikota ke Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Tanjungpinang.

Cori begitu sapaan akrabnya, didampingi Basyarudin Idris yang ia sebut sebagai calon wakilnya.

Cori mengambil formulir pencalonan ke Kantor DPC Partai Hanura Kota Tanjungpinang di Jalan Raja Haji Fisabilillah, Rabu (12/7/2017).

Dia disambut oleh Ketua DPC, Sekretaris Tim Pilkada dan Pengurus Partai Hanura.

M Dicky K Putra, Sekretaris Tim Pilkada Partai Hanura Kota Tanjungpinang menjelaskan, partainya memberikan ruang bagi siapapun untuk mendaftarkan diri.

Siapa saja, baik berlatar belakang partai maupun non partai.

Seperti Andi Cori merupakan tokoh non-partai pertama yang mendaftar. Sedangkan dari kader partai, sudah ada dua orang yang mendaftar.

"Ini (Andi Cori-red) yang pertama dari non partai. Kalau dari internal kami sendiri, ada dua yang mendaftar. Tapi namanya belum bisa kita sebutkan," katanya.

Pengambilan formulir dan pendaftaran kandidat walikota dibuka sampai 20 Juli mendatang.

Setelah ditutup, nantinya akan dilakukan seleksi administrasi yang selanjutnya dilakukan uji publik sebelum calon walikota dan wakil walikota Tanjungpinang tersebut benar-benar diusung.

"Kita memang memiliki empat kursi di DPRD, sementara untuk mengusung pasangan calon dalam Pilkada Kota Tanjungpinang 2018 mendatang harus enam kursi. Jadi, nanti kita tentu harus koalisi. Sampai saat ini kita sudah menjalin komunikasi dengan beberapa partai lain," katanya.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved