Konflik Laut Natuna
Soal Konflik Laut Natuna, Mahfud MD: Tidak Ada Negosiasi, Kalau Kapal China Masuk, Kita Usir
Mahfud MD menegaskan, Indonesia tidak akan melakukan negosiasi terkait masuknya kapal asing asal China di perairan Natuna, Kepulauan Riau.
ISTIMEWA
Ilustrasi/ Soal Konflik Laut Natuna, Mahfud MD: Tidak Ada Negosiasi, Kalau Kapal China Masuk, Kita Usir
Menurut Laksma Nursyawal Embun, tim gabungan mendeteksi lima kapal coast guard milik China yang dua diantaranya di wilayah perairan ZEE Indonesia, sedangkan tiga lainnya berada di luar ZEE Indonesia.
Jumlah ini bertambah dari sebelumnya dimana hanya ada dua kapal coast guard China berada di Perairan ZEE Indonesia.
Pantauan dari Pusat Komando dan Pengendalian (Poskodal) Bakamla RI, lima kapal coast guard terekam dan termonitor berada di sekitaran wilayah ZEE Indonesia.
"Berita terbaru, yaitu kita monitor lima kapal coast guard China, dua berada di ZEE Indonesia, tiga diluar ZEE Indonesia," kata Laksma Nursyawal Embun. (Tribunbatam.id/Kompas.com)
