Dapat Komplain Warga Soal Kinerja Kantor di Tengah Corona, Lurah Baloi Permai Batam Curhat

Bolak balik mengurus dokumen dirasakan Indriana di tengah Covid-19. Iapun komplain soal kinerja di kantor Lurah Baloi Permai

Editor: Dewi Haryati
TRIBUNBATAM.ID/ISTIMEWA
Suasana Kantor Kelurahan Baloi Permai di tengah pandemi Covid-19 

TRIBUNBATAM.id, BATAM - Di masa pandemi Covid-19 ini, masyarakat kian sulit mengakses layanan kepengurusan dokumen. Hal itu disebabkan karena banyaknya kantor perangkat desa yang membatasi pelayanannya secara manual.

Hambatan ini tak pelak dirasakan pula oleh Indriana Husin Hasima. Dalam suasana berduka selepas meninggalnya ayah terkasih pada tanggal 24 April 2020, Indriana harus menghadapi lika liku kepengurusan dokumen Akta Kematian sang ayah, Husin Hasima, yang memakan waktu.

Indriana merasa kecewa dengan pelayanan Kantor Kelurahan Baloi Permai yang dianggapnya kurang sigap dalam mengurus dokumen penting warga. Pasalnya, Indriana telah mengurus Surat Keterangan Kematian sang ayah sejak Selasa (5/5/2020).

Untuk itu, ia hanya membutuhkan tanda tangan serta cap dari Lurah Baloi Permai.

Namun, sejak Selasa itu, ia harus bolak-balik Kantor Lurah hingga Jumat dengan alasan, Lurah sedang tidak di tempat. Menurut petugas yang melayani dirinya, Lurah Baloi Permai, Raja Padiel, sedang sibuk mengurus kegiatan di luar kantor terkait Covid-19.

 BREAKING NEWS - Lagi! 3 Warga Bengkong Terkonfirmasi Positif Covid-19, Ketiganya Tetangga Pasien 35

"Saya harus mengurus surat keterangan dari RT, RW, dan lurah. Sudah selesai di RT/RW, ternyata lurahnya sudah 4 hari saya ajukan belum ditandatangan, alasan dari Kelurahan Baloi Permai ini, lurahnya nggak datang-datang karena (urusan) Covid-19, katanya," ungkap Indriana.

Padahal, Indriana membutuhkan surat keterangan bertandatangan Lurah tersebut untuk mengurus Akta Kematian ayahnya di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil. Maka, di hari Jumat (8/5/2020), Indriana bertekad langsung pergi ke Disdukcapil, setelah mendengar seorang warga berhasil mengurus Akta Waris tanpa membawa Surat Keterangan Kematian dari Kelurahan.

"Petugasnya (kelurahan) bilang sama saya, 'ibu pergi saja ke Disduk, urus, dan bilang sama petugasnya, karena (urusan) Covid-19 pak Lurahnya tidak bisa hadir sampai hari Jumat," terang Indriana melalui pesan Whatsapp kepada Tribun Batam, Senin (11/5/2020).

Sesampainya di Disdukcapil, petugas Disduk tetap enggan mengurus Akta Kematian yang dimaksud lantaran kurangnya dokumen. Yakni surat keterangan kematian yang ditandatangani Kelurahan.

Alhasil, Indriana merasa kecewa dan komplain kepada petugas Kelurahan Baloi Permai. Ia menuntut petugas untuk segera menandatangani surat keterangan yang dimintanya. Oleh karena dia marah-marah di Kantor Kelurahan Baloi Permai, petugas langsung mengurus surat keterangan kematian atas nama Husin Hasima tersebut lengkap dengan tandatangan Lurahnya.

"Itulah, saya mengamuk di Kantor Kelurahan. Namanya lagi berduka, dan ada social distancing juga, kita malah disuruh bolak-balik," ujar Indriana.

Menanggapi keluhan tersebut, Lurah Baloi Permai, Raja Padiel, membenarkan bahwa, pada seminggu yang lalu, ia disibukkan oleh urusan terkait Covid-19. Kesibukan itu membuatnya jarang berada di Kantor Kelurahan pada selang waktu beberapa hari lalu.

"Semenjak adanya wabah Covid-19 ini, pekerjaan kami semakin banyak. Mulai dari ngurus sembako, rapat terkait data-data pembagian sembako, razia keamanan, dan lain sebagainya. Jadi mohon maklum apabila terjadi keterlambatan pengurusan data," ujar Raja Padiel.

Ia juga menambahkan, dirinya beserta para perangkat Kelurahan lainnya juga tengah disibukkan dengan situasi Covid-19 saat ini. Bahkan, ia mengaku kerap bekerja hingga pukul 02:00 WIB dini hari untuk menjaga warga sekitar Kelurahan Baloi Permai agar terhindar dari wabah Covid-19 beserta dampaknya.

Ia berharap, masyarakat dapat maklum terhadap kinerja Kelurahan mengingat situasi Covid-19 memang menyita cukup banyak waktu dan tenaga. Meski demikian, administrasi perkantoran dan pelayanan masyarakat tetap dibuka dan berusaha dijalankan sebaik mungkin oleh pihak Kelurahan Baloi Permai.

(TRIBUNBATAM.id/Hening Sekar Utami)

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved