BATAM TERKINI
Remaja Ugal-Ugalan Bawa Motor Buat Resah Petugas Kesehatan di RSBP Batam
Tak sedikit dari mereka yang mengangkat ban motor bagian depan. Tanpa peduli akan pengendara motor di sekelilingnya.
Penulis: Beres Lumbantobing | Editor: Septyan Mulia Rohman
TRIBUNBATAM.id, BATAM - Bunyi bising suara motor terdengar kencangnya mewarnai jalan RE Martadinata, Tangjungpinggir, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Provinsi Kepri.
Jelang Kamis (2/7) sore, mereka tidak ragu untuk memacu sepeda motornya.
Tak sedikit dari mereka yang mengangkat ban motor bagian depan. Tanpa peduli akan pengendara motor di sekelilingnya.
Aksi yang membahayakan ini, menjadi tontonan sesama mereka.
Suara bising itu tak dihiraukan oleh kaum millenial itu. Mereka bahkan terlihat acuh kepada sejumlah pengendara lain yang melintas.
Jalanan itu dianggap layaknya arena sirkuit laga balapan motor sehingga pengendara lain yang melintas tak diperdulikan.
"Woi, woi.. loe bisa gak jemping, standing kek begini," teriak seorang anak, yang biasa dipanggil Boy sambil membonceng temannya.
Aksi tantangan yang dilontarkannya justru semakin meningkatkan adrenalin rekan lainnya waktu itu.
Pantang ditantang, darah pun naik.
Beberapa anak lainnya pun langsung ikutan menerima tantangan.
Seketika anak yang duduk diatas motor yang terparkir langsung menurunkan motor dan langsung memacu sepeda motornya.
• Ramalan Zodiak Karir Jumat 3 Juli 2020, Cancer Diakui, Scorpio Sukses, Sagitarius Sulit Komunikasi
• Foreign Tourists Visit to Indonesia Through Karimun Drop 100 Percent Caused by Covid-19
Dibalik kegirangan aksi para anak-anak itu berubah jadi aksi heroik, hingga waktu malam.
Mereka pun kembali kerumah.
Tidak jauh dari lokasi mereka ugal ugalan motor, ada kamar jenazah Rumah Sakit Badan Pengusaha Batam (RSBP). Hanya berjarak 30 meter.
Petugas kamar mayat RSBP, Ninuk mengaku aktivitas komplotan anak-anak motor itu kerap membuat pengendara yang melintas.