TRIBUN WIKI

Sejarah Bandara Hang Nadim Batam, Punya Landasan Pacu Terpanjang Se-Indonesia

Bandara Hang Nadim dibangun diatas lahan seluas 1.760 hektare dengan ketinggian daratan yakni 38 meter di atas permukaan laut.

TRIBUN/ALAM
Suasana di keberangkatan Bandara Udara Hang Nadim Batam pada Minggu (2/8/2020) 

Sebelum bandara ini dibangun, metode transportasi utama dari dan menuju kota Batam adalah menggunakan penyeberangan ferry.

Namun karena dirasa kurang efektif, terutama untuk daerah yang jauh dari Batam, dibangunlah sebuah bandara yang jangkauannya lebih luas.

Bandara ini terletak di Kelurahan Batu Besar, Kecamatan Nongsa, kota Batam.

Lokasinya berada di sisi barat kota Batam, dekat dengan perairan Nongsa.

Pesawat yang terbang di atas bandara ini akan tampak sangat besar bila dilihat dari beberapa pantai di kawasan Nongsa.

Pembangunan bandara ini dimulai pada 1 Januari 1984 dengan melakukan perbaikan landasan pacu.

Proses pembangunan tersebut rampung pada 31 Januari 1985.

Di hari tersebut, Bandar Udara Hang Nadim secara resmi dibuka dengan melayani penerbangan domestik ke kota Jakarta, Surabaya, Bandung, Medan, Pekanbaru, Palembang, dan Padang.

Untuk memudahkan transportasi luar negeri selain mengandalkan feri, bandara ini resmi membuka penerbangan internasional pada 5 Januari 1990.

Saat itu, rute yang disediakan yakni menuju Johor dan Singapura.

Tanggal 3 Januari 1995, Presiden RI ke-2, Soeharto meresmikan Bandar Udara Hang Nadim dengan nama Bandar Udara Internasional Hang Nadim Batam.

Prosesi peresmian ditandai dengan penandatangan prasasti, gunting pita dan pukul gong.

Tahun 2016, Bandar Udara Internasional Hang Nadim berubah status menjadi Badan Usaha Bandar Udara.

Perubahan status tersebut dinyatakan oleh pihak Badan Pengusahaan (BP) Batam guna meningkatkan pelayanan jasa penerbangan.

Lokasi

Jalan Hang Nadim No. 01, Kelurahan Batu Besar, Kecamatan Nongsa, Batam.

 (TRIBUNBATAM.id/Widi Wahyuning Tyas)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved