TIPS

Tips Membersihkan Udang dengan Cepat Tanpa Ribet

Ada beberapa cara membersihkan kotoran udang dengan lebih cepat. Berikut tips membersihkan udang yang bisa kamu simak.

Kompas.com
Ilustrasi Udang 

Editor: Lia Sisvita Dinatri

TRIBUNBATAM.id -  Sebelum memasak udang, bagian membersihkan kotoran ataupun kulit daripada udang terbilang membutuhkan waktu yang banyak.

Kamu perlu membersihkan atau membuang bagian kulit, kepala, dan kotoran yang berbentuk seperti benang hitam.  

Kesabaran semakin diuji ketika harus membersihkan udang satu per satu dalam jumlah yang banyak.

Nah, ada beberapa cara membersihkan kotoran udang dengan lebih cepat. Berikut tips membersihkan udang seperti dilansir dari Just One Cook Book: 

1. Membersihkan kulit udang

Udang seperti yang kita tahu memiliki kulit yang cukup susah untuk dimakan. Oleh karena itu, udang sering diolah tanpa kulitnya pada beberapa resep masakan.

Jika kamu termasuk orang yang lebih suka membuang kulit udang sebelum makanan yang dibuat gunakan cara ini.

Tarik bagian kepala kepala udang, lalu kupas kulit luarnya. Agar lebih mudah, kupas kulit dari ruas ke-3 dari kepala agar semua kulit ikut tertarik.

2. Mengerat punggung udang

Jika kamu ingin membuat bumbu lebih meresap ke dalam udang, setelah mengupas kulit udang kerat bagian punggung udang dengan pisau kecil.

Punggung udang yang dikerat ini bisa membantu proses penyerapan bumbu ke dalam daging udang.

Selain itu, kamu juga bisa sekaligus membersihkan bagian kotoran udang atau saluran pencernaan yang terletak di punggungnya.

Bentuk keratan pada punggung udang juga bisa mempercantik penampilan hasil masakan udang. 

3. Pakai tusuk gigi untuk membuang kotoran udang

Tak jarang, udang tanpa kulit dimasak dalam keadaan badan udang utuh. Daging udang utuh yang tidak dikerat biasanya lebih juicy.

Jika kamu ingin membuat udang seperti itu, tetapi tetap ingin membuang kotoran udang. Gunakan tusuk gigi.

Caranya adalah tusuk punggung udang dengan tusuk gigi dan congkel keluar ktoran udang. Badan udang akan berbentuk utuh tetapi bagian dalamnya bersih. 

4. Pakai tepung kentang untuk membersih udang

Setelah membersihkan kulit dan kotoran udang, biasanya udang harus dicuci dengan air mengalir. 

Namun membilas udang dengan air mengalir terkadang tidak cukup membersihkan udang dari partikel dan kotoran.

Agar udang lebih bersih, tambahkan sedikit tepung kentang pada udang lalu gosok-gosok udang, kemudian bilas dengan air mengalir.

Tepung kentang ini dapat membersihkan partikel kotoran dan menyerap bau udang. Hasil daging udang akan bersih dan lebih beraroma segar. (*) 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Cepat Bersihkan Kotoran Udang

Di Pilkada Batam Demokrat Realistis, Bergabung ke Rudi atau Lukita?

Resep Combro, Cemilan Gurih dan Pedas Khas Tanah Sunda, Pemula Wajib Coba

Tak Harus Putih, Simak TIPS Miliki Kulit Cerah yang Cocok untuk Semua Jenis Kulit

Pecah Ban, Toyota Avanza Ringsek Usia Kecelakaan di Bintan, Sopir Dilarikan ke Rumah Sakit

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved