BERITA LINGGA
Sekolah Tatap Muka di Kecamatan Singkep Lingga Dihentikan
Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Lingga kembali mengentikan belajar tatap muka di wilayah Kecamatan Singkep.
LINGGA, TRIBUNBATAM.id - Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Lingga kembali mengentikan belajar tatap muka di wilayah Kecamatan Singkep.
Seminggu sebelumnya, Ketua Satgas penanganan Covid-19 Kabupaten Lingga, Muhammad Nizar mengumumkan penghentian sekolah tatap muka di Daik dan Nerekeh.
Kegiatan belajar tatap muka yang mulanya pelajar telah berjalan satu bulan secara tatap muka di sekolah, kini harus kembali melakukan aktivitas belajar secara Dalam jaringan (Daring).
Kepala Disdikpora Lingga, Junaidi Adjam mengatakan, kepada seluruh Satuan Pendidikan, mulai dari TK/RA, SD/MI, SMP/MTs baik itu Negeri maupun Swasta, yang berada dalam wilayah Kecamatan Singkep, belajar secara tatap muka dihentikan sementara.
“Setelah melakukan koordinasi dengan Tim Satgas Covid 19 Kabupaten Lingga, mulai Senin, 8 Februari 2021, belajar secara tatap muka untuk wilayah Kecamatan Singkep dihentikan, belajar mengajar akan dilakukan secara Daring atau BDR, sampai batas yang ditentukan kemudian,” kata Junaidi Adjam kepada awak media, Minggu (7/2/2021).
• Vaksinasi Covid-19 di Lingga Sudah Berjalan, 92 Batal Disuntik
Junaidi menjelaskan, untuk seluruh Kepala Sekolah dan Tenaga Pendidik untuk tetap hadir di sekolah, namun dengan tetap memperhatikan dan disiplin protokol kesehatan.
“Kepada anak didik tentu selama mereka belajar Daring atau BDR, harus selalu mengikuti arahan guru-guru, tentang tugas dan pelajaran apa yang diberikan melalu BDR tersebut, dan selama BDR pun juga harus selalu mematuhi protokol kesehatan,” imbaunya.
Adapun sejauh ini, sekolah yang telah dihentikan belajar secara tatap muka, yakni di wilayah Kecamatan Singkep, Kelurahan Daik, dan Desa Nerekeh.
Untuk diketahui, dihentikan proses belajar tatap muka untuk TK/RA, SD/MI dan SMP/MTs pada Senin ini hanya di Kecamatan Singkep.
Sementara itu, untuk wilayah Se-Kepulauan Singkep lainnya, seperti Kecamatan Singkep Barat, Singkep Pesisir, Singkep Selatan masih tetap dilakukan secara tatap muka sampai ada kebijakan dari Disdikpora Kabupaten Lingga.(TribunBatam.id/Febriyuanda)
Penasaran Isi Perutnya, Warga Lingga Belah Buaya yang Ditangkap. Ternyata Banyak Tulang Manusia |
![]() |
---|
VIDEO Seekor Buaya Muara Muncul di Sekitar Pelabuhan Penarik Lingga |
![]() |
---|
Seekor Buaya Ditangkap, Beberapa Lainnya Justru Muncul Bersamaan. Warga Lingga pun Kian Resah |
![]() |
---|
Buaya yang Diyakini Terkam Warga Lingga Berhasil Ditangkap Warga |
![]() |
---|
Habis Heboh Buaya Terkam Warga di Lingga, Basarnas Segera Dirikan Unit Siaga SAR Lingga! |
![]() |
---|