BATAM TERKINI

Bazar Digelar saat Batam PPKM Level 3, Kadisbudpar Pastikan Protokol Kesehatan Ketat

Bazar Ambyar 3 yang digelar di Mall Botania 2 digelar mulai 3 hingga 5 September 2021.

TribunBatam.id/Istimewa
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata membuka secara resmi Bazar Ambyar 3, bertempat di Mall Botania 2 (MB2), Batam Center, Jumat (3/9/2021) lalu. Bazar kuliner ini berlangsung 3-5 September 2021. 

Ini bakal terus berlangsung di pusat perbelanjaan (mal) di Batam.

“Kami buka pukul 11.00-20.00 sesuai operasional mal,” terangnya.

Owner Kebab Durian Ucok, Husna, antusias mengikuti bazar kuliner ini.

Menurutnya kegiatan ini merupakan angin segar bagi dirinya selaku pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk meningkatkan ekonomi.

“Antusias banget, terakhir bazar seperti ini puasa, dan alhamdulillah hari ini bisa berjualan kembali,” katanya.

Baca juga: Rahma Ingatkan Warga Tanjungpinang Tak Euforia Bazar Ramadhan Dibuka, Angka Covid Tinggi

Baca juga: Hari Waisak saat Pandemi di Batam, Tak ada Bazar Makanan Vegetarian, Ibadah Dibatasi

Bazar Ramadhan Jabal Arafah (Braja) yang digelar di halaman Masjid Jabal Arafah Nagoya Resmi dibuka Ketua Yayasan Jabal Arafah, Nagoya, Asman Abnur
Bazar Ramadhan Jabal Arafah (Braja) yang digelar di halaman Masjid Jabal Arafah Nagoya Resmi dibuka Ketua Yayasan Jabal Arafah, Nagoya, Asman Abnur (ISTIMEWA)

Menurutnya kegiatan bazar seperti ini pendapatannya lebih besar dibandingkan dengan berjualan di rumah atau outlet.

Sehingga ia berharap kegiatan serupa bisa terus dilaksanakan.

“Harapannya pejuang bazar, event seperti ini omsetnya berbeda omsetnya lebih tinggi," katanya.

Bazar ini memiliki ragam kuliner yang menggugah selera seperti Kebab Durian Ucok yang menawarkan keban dengan isian durian murni dengan pilihan topping cokelat, keju, greentea, dan sebagainya.

Kemudian serabi, ketan durian, pentol pedas dan aneka minuman segar.(TribunBatam.id/Roma Uly Sianturi)

Baca juga Berita Tribun Batam lainnya di Google

Berita Tentang Batam

Sumber: Tribun Batam
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved