NATUNA KEBANJIRAN
Banjir di Natuna, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan: Belum ada Evakuasi Darurat
Banjir di Natuna jadi atensi Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP). Mereka membentuk 2 tim yang bisa bergerak secara mobile membantu warga.
Penulis: Muhammad ilham | Editor: Septyan Mulia Rohman
NATUNA, TRIBUNBATAM.id - Kantor Pencarian dan Pertolongan (KKP) Natuna membentuk dua tim kecil untuk memantau lokasi yang terdapat genangan air.
Ini menyusul banjir di Natuna, tepatnya di Kecamatan Bunguran Timur, Jumat (3/12/2021).
Hujan dengan intensitas tinggi menjadi salah satu faktor penyebab banjir di kabupaten terdepan Kepri ini.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Natuna Mexianus Bakabel mengatakan, tim mobile ini menggunakan satu unit truk personel lengkap dengan satu unit perahu karet berikut kendaraan rescue.
Tujuan tim mobile ini adalah untuk mempercepat evakuasi apabila di lapangan ada warga yang perlu segera evakuasi," kata Mexi.
Mexi juga mengimbau kepada seluruh warga yang rumah terdampak genangan air untuk selalu berhati-hati.
Baca juga: Banjir Terjang Kabupaten Terdepan Kepri, Camat Ungkap Faktor Penyebabnya
Baca juga: Warga Batam Ini Cemas Jika Hujan Seharian: Banjir Bisa Sepinggang Orang Dewasa
Selalu memantau terhadap anak-anak agar tidak bermain di air yang sedang mengalir deras atau mandi, ditakutkan akan terhanyut.
"Kami juga mengimbau kepada warga pada waktu hujan angin hindari berteduh ataupun dekat dengan pohon besar. Dikhawatirkan terkena petir atau pohon tumbang," tuturnya.
Titik pantaun tim mobile ini antara lain lokasi pantauan Desa Sebadai Hulu, Daerah Air raya, Daerah Air Lakon, Daerah Suwal, dan Ranai Kota. Serta 1 tim kecil juga dikerahkan untuk memantau beberapa titik rawan di wilayah Pulau Laut.
"Dari pantauan kami air sudah mulai akan surut dan belum ada warga yang minta untuk dievakuasi secara darurat," jelasnya.
Agar operasi berjalan dengan baik, Mexi melanjutkan bajwa pihaknya selalu berkoordinasi dengan Pemda dalam hal ini Sekda Natuna, Kadis Damkar, Camat, Polsek hingga Koramil.
Faktor Banjir di Natuna
Sejumlah wilayah di Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri dilaporkan terkena banjir, Jumat (3/12/2021).
Hujan dengan intensitas lebat diketahui menjadi penyebabnya.