BATAM TERKINI

Tim SAR Gabungan Tak Lelah Cari Alfatih, Bocah Batam Hilang saat Berenang di Pantai Batu Merah

Tim Sar gabungan masih mencari keberadaan Alfatih, bocah 10 tahun yang dilaporkan hilang saat berenang di Pantai Batu Merah Batam, Jumat (15/4/2022).

TribunBatam.id/Ronnye Lodo Laleng
Sejumlah warga melihat langsung proses pencarian M Alfatih, bocah 10 tahun yang dilaporkan hilang saat mandi di sekitar perairan Batu Merah, Jumat (15/4/2022). 

Saat itu ada empat orang anak terlihat menuju ke bibir pantai yang letaknya tidak jauh dari rumah mereka.

"Pada saat tiba di bibir pantai dekat PT. Berdikari, tiga anak loncat ke laut. Sedangkan satu lagi memilih untuk tetap berada di darat," sebut Edy kepada Tribunbatam.id.

Selang beberapa menit, ketiga anak tersebut tiba-tiba menghilang. Sehingga seorang anak yang tidak ikut terjun ke laut (belum diketahui namanya), pulang dan memberitahukan ke warga sekitar. Selanjutnya dilakukan pencarian dengan melibatkan pihak terkait.

"Sekitar pukul 13.40 WIB, dua bocah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia" kata Edy.(TRIBUNBATAM.id/ Ronnye Lodo Laleng)

Baca juga Berita TribunBatam.id lainnya di Google

Berita Tentang Batam

Sumber: Tribun Batam
Halaman 4 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved