BINTAN BANGKIT
Status Tanggap Darurat Bencana Berakhir, Pemkab Bintan Fokus Benahi Infrastruktur
Status tanggap darurat bencana di Bintan berakhir pada Kamis 9 Maret 2023. Pemab kini fokus pada upaya lanjutan perbaikan infrastruktur.
Penulis: Alfandi Simamora | Editor: Septyan Mulia Rohman
BINTAN, TRIBUNBATAM.id - Status tanggap darurat bencana yang ditetapkan Pemkab Bintan berakhir 9 Maret 2023.
Status yang berlaku sejak 3 Maret 2023 itu sebelumnya dipertegas dengan SK Bupati Bintan Nomor 178/III/2023.
Ini karena terjadi musibah pada sejumlah lokasi di Kabupaten Bintan.
Mulai dari banjir hingga longsor di Bintan.
Bupati Bintan Roby Kurniawan menjelaskan, saat ini Pemkab Bintan menetapkan status transisi darurat ke pemulihan untuk upaya penyelesaian lanjutan.
"Status Tanggap Darurat berakhir semalam. Hari ini aktifitas kembali seperti biasa dan tetap siaga. Nah, statusnya bertransisi Darurat ke Pemulihan. Maksudnya untuk memenuhi aturan pekerjaan lanjutan yang harus diselesaikan," kata Roby, Jumat (10/3/2023).
Baca juga: Banjir di Bintan, Banyak Motor Mogok Akibat Nekat Melintas di Jalan Lintas Barat
Roby Kurniawan menambahkan jika penetapan status tersebut memang sesuai dengan wewenang daerah.
Dimana Kabupaten/Kota hanya bisa menetapkan status dengan masa maksimal 7 hari.
Sementara untuk Provinsi dalam rentang satu bulan dan Pemerintah Pusat dengan batas maksimal tiga bulan.
Berkenaan dengan kerusakan infrastruktur di beberapa akses ruas jalan diwilayah Bintan Roby menyampaikan bahwa akan diterbitkan SK status Darurat transisi ke Pemulihan yang artinya dilakukan perpanjangan waktu untuk pembenahan infrastruktur.
"Statusnya berakhir dan per hari ini sudah kembali normal. Namun, untuk jalan-jalan kita termasuk infrastruktur lain itu masih butuh waktu, karena pengerjaannya kan dari Pusat, itu status jalan Pusat. Kita akan terus berkoordinasi supaya progresnya cepat. Jadi statusnya sekarang Transisi ke Pemulihan," tambahnya.
Sementara itu, Sekda Bintan, Ronny Kartika menuturkan, kondisi di lapangan hingga saat ini juga terlihat perlahan pulih.
Masyarakat kembali memulai aktifitasnya seperti biasa.
Meski ada beberapa pekerjaan lanjutan yang harus diselesaikan seperti jalan amblas di lintas barat dan jalur lintas wacopek, namun kondisi ini sudah dapat dikatakan tahap pemulihan menuju kondisi normal.
"Beberapa pekerjaan masih berlanjut, beberapa ruas jalan masih dibenahi. Hari ini SK penetapan status Transisinya diproses, berlaku 30 hari ke depan. Ini untuk membantu mendukung rekan-rekan di Balai PJL Kepri. Kita doakan bersama semuanya lancar dan selesai sesuai harapan," harapnya.
Bintan
Kabupaten Bintan
Diskominfo Bintan
Pemkab Bintan
Bupati Bintan
Roby Kurniawan
Sekda Bintan
Ronny Kartika
Lagoi
| RSUD Bintan Segera Miliki Gedung Poliklinik Baru, Roby Kurniawan: Ini Investasi Kemanusiaan |
|
|---|
| Bangkitkan Energi Positif, 34 Pejabat Eselon ll Bintan Belajar Training ESQ Saat Retret |
|
|---|
| Bupati Bintan Raih 3 Penghargaan, di Antaranya TOP Pembina BUMD Awards 2025 |
|
|---|
| 300 Pelari Ikut Tropical Night Run 2025, Lari Malam Melewati Rute Industri di Bintan Kepri |
|
|---|
| Indofood Bintan Triathlon 2025 Targetkan 1000 Peserta Lokal dan Mancanegara |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.