BATAM TERKINI

PIPA Air Depan Pintu 2 Batamindo Bocor, Ini Daftar Wilayah di Batam Mati Air

Sejumlah wilayah di Batam mengalami gangguan aliran air bersih akibat kebocoran pipa DCIP DN 800mm di depan Pintu 2 Batamindo Batam.

TRIBUNBATAM.ID/FREEPIK.COM
Warga Batam di sejumlah wilayah mengeluhkan gangguan aliran air yang menyulitkan aktivitas mereka. Air Batam Hilir menyebut ada perbaikan pipa bocor di depan Pintu 2 Batamindo. Ilustrasi. 

BATAM, TRIBUNBATAM.id - Pipa DCIP DN 800mm di depan Pintu 2 Batamindo mengalami kebocoran dan mengakibatkan sejumlah wilayah di Batam mengalami gangguan aliran air bersih, Rabu (10/5/2023).

Air Batam Hilir mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan proses perbaikan kebocoran pipa tersebut.

Dan selama pekerjaan perbaikan berlangsung, sejumlah wilayah di Batam akan mengalami gangguan pelayanan suplai air bersih berupa air kecil dan air terhenti untuk sementara waktu.

Dalam keterangannya, sejumlah area terdampak tersebut antara lain, Kepri Mall, Central Sukajadi, Anggrek Mas 1 dan 2, Poltabes, Imperium, Baloi Polisi, Kembang Sari, Sukajadi, Orchid, Palm Spring.

Wilayah lainnya antara lain Grand Orchid, Bukit Kemuning, Perum Devin, Perum Winner, Barelang, Rusun Pemko Muka Kuning, Rusun BP Muka Kuning, Marina, Kavling Lama, Sagulung, Tanjung Uncang dan sekitarnya.

Air Batam Hilir menyampaikan permohonan maaf terkait ketidaknyamanan yang terjadi tersebut.

Baca juga: VIRAL Video Seorang Polisi Tegur Pemuda Pakai Kaos Sobek Saat Mendaftar Polisi

Bagi warga terdampak yang dan mengalami gangguan suplai air hingga 1x24 jam, bisa meminta kiriman air bersih yang dapat dikoordinir oleh Ketua RT/ RW/ Kelurahan setempat, lalu menyampaikannya melalui layanan saluran resmi kepelangganan Air Batam Hilir.

Yakni di nomor Call Center Air Batam Hilir (0778) 5700 000 atau  WA 0811 778 0155.

Erna, seorang warga Anggrek Sari Batam mengaku air bersih di rumahnya mati sejak pagi tadi.

Sebelumnya, Selasa (9/5/2023) malam air di tempat tinggalnya sudah mengecil. Kemudian di malam hari aliran air kembali deras.

"Nah, paginya mati lagi. Bukan hanya di rumah, tapi di lokasi usaha saya di Mitra Raya air juga mati," katanya.

Dia berharap, gangguan aliran air bersih secepatnya berakhir karena sangat mengganggu aktivitas baik di rumah maupun di lokasi usaha. (*) 

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved