DISKOMINFO NATUNA
Ribuan Bendera Dikibarkan saat Apel Pencanangan Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih di Natuna
Ribuan bendera merah putih dikibarkan di halaman Kantor Bupati Natuna, Bukit Arai, Kecamatan Bunguran Timur, Natuna, Senin (7/8/2023).
NATUNA, TRIBUNBATAM.id - Ribuan bendera merah putih dikibarkan di halaman Kantor Bupati Natuna, Bukit Arai, Kecamatan Bunguran Timur, Natuna Senin, (7/8/2023).
Pengibaran bendera pusaka itu tidak hanya di tiang bendera, namun juga dibentangkan oleh setiap peserta Apel Pencanangan Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih.
Kegiatan ini merupakan rangkaian acara menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun 2023.
Upacara ini juga dibarengi dengan penyerahan penghargaan atas kontribusi dan bantuan dalam penanganan bencana longsor Serasan dan Serasan Timur.
Pembagian Bendera ini berdasar Surat Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 400.10.1.1/1965/SJ tanggal 7 April 2023, perihal Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Tahun 2023.
Bupati Natuna, Wan Siswandi dalam amanatnya menyampaikan, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari surat edaran Sekertaris Negara, dimana dalam surat edaran tersebut menginstruksikan seluruh instansi pemerintah dan swasta, kampus, Sekolah negeri dan swasta, serta seluruh komponen masyarakat Indonesia untuk mengibarkan Bendera Merah Putih di lingkungan masing-masing mulai tanggal 1 hingga 31 Agustus 2023.
Pembagian dan pembentangan 10 juta bendera merah putih seluruh Indonesia ini adalah salah satu bentuk rasa syukur dan terima kasih kepada bangsa dan kepada para pejuang-pejuang yang sudah memerdekakan bangsa Indonesia.
"Jika tidak karena perjuangan para pahlawan mungkin hari ini kita tidak berdiri di sini. Kabupaten bahkan negara Indonesia pun mungkin tidak ada. Insya Allah tanggal 17 Agustus kita akan memperingati Kemerdekaan Indonesia dan Inspekturnya adalah Mendagri, Tito Karnavian," kata Bupati Natuna.
Menurut Wan Siswandi, kegiatan pembagian dan pembentangan 10 juta Bendera Merah Putih ini juga bertujuan untuk membakar rasa Patriotisme dan Nasionalisme.
"Bangsa ini sudah memberikan banyak hal untuk kita, baik itu pangkat, jabatan dan banyak lagi. Kita ini adalah bangsa yang besar dan kemerdekaan sudah kita peroleh dan itu harus kita hargai," imbuhnya.
Bupati menambahkan kegiatan pembagian 10 juta bendera bertujuan untuk memastikan mulai dari tanggal 1 Agustus hingga 31 Agustus Bendera Merah Putih berkibar di seluruh tanah air.
"Mari kita semarakkan HUT RI tahun 2023 untuk terus menanamkan dan menebalkan rasa cinta kita terhadap tanah air Indonesia," ajaknya. (TRIBUNBATAM.id/Muhammad Ilham)
Natuna
Pemerintah Kabupaten Natuna
Bupati Natuna
Wakil Bupati Natuna
Wan Siswandi
Rodhial Huda
Diskominfo Natuna
| Bupati Cen Sui Lan Dorong Akselerasi Digitalisasi, Telkom Siap Perkuat Jaringan di Natuna |
|
|---|
| Semarak HUT ke-26 Natuna, Bupati Cen Sui Lan Buka Turnamen Olahraga: UMKM Ikut Tumbuh |
|
|---|
| Damkar Natuna Perluas Layanannya ke Pulau-pulau, Siap Hadirkan Pos Damkar Tahun Depan |
|
|---|
| Pemkab Natuna Desak Embung Sebayar segera Beroperasi, PDAM: Harapan Baru Atasi Krisis Air |
|
|---|
| Wabup Natuna Cek Langsung Dapur Makan Bergizi Gratis, Tekankan Keamanan dan Kualitas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.