BINTAN TERKINI
Residivis Curanmor Bikin Gusar Warga Bintan, Curi Motor LAGI Hingga Bobol SD
Aksi residivis curanmor di Bintan bukin gusar warga. Selain membobol SD, ia juga mencuri sepeda motor warga saat bersembunyi.
Penulis: ronnye lodo laleng | Editor: Septyan Mulia Rohman
TRIBUNBATAM.id, BINTAN - Redivis curanmor berinisial Am ini bikin gusar warga Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Baru bebas setelah menjalani hukuman di Lapas Batam pada April 2023, tak membuat dirinya kapok.
Warga Kelurahan Sei Enam itu malah kembali berulah mencuri sepeda motor warga Bintan.
Parahnya, aksi curanmor di Bintan itu terjadi saat ia bersembunyi dari kejaran warga karena tepergok membobol salah satu Sekolah Dasar (SD) di Bintan.
Kapolsek Bintan Timur, AKP Rugianto, mengatakan penangkapan Am dilakukan atas aduan dari masyarakat.
Ketika itu, pelaku tepergok mencuri di salah satu SD di Kijang, Kecamatan Bintan Timur.
Baca juga: Pencurian di Bintan Sasar Uang Kotak Amal Viral, Polisi Ungkap Motif Pelaku
Adapun barang yang sering hilang di lingkungan sekolah itu diantaranya, kain pel, sapu dan beberapa peralatan lainnya.
"Pelaku ini awalnya diintip dan dipergoki warga, karena sudah kesal, rumah sekolah itu kerap kali dibobol maling," sebut AKP Rugianto, Jumat (22/12/2023).
Sebelumnya, warga melihat gerak-gerik pelaku yang mencurigakan di lingkungan mereka.
Saat itu, warga sepakat untuk mengintip aksi pelaku dari kejauhan.
Am kemudian masuk ke dalam sekolahan, dia mengambil dan membawa beberapa barang dari dalam sekolah.
Begitu hendak pergi, Am tertangkap basah warga yang sudah mengintai sebelumnya.
Baca juga: Pencurian di Bintan Makin Menjadi, Lampu PJU di Tirta Madu Hilang Digasak Maling
Mereka pun meneriaki Am maling serta mengejarnya.
Am yang panik dan langsung kabur dan bersembunyi di rumah seorang warga.
"Begitu kondisi lengah, AM kembali mencuri sepeda motor milik warga di rumah itu dengan niat kabur lebih jauh,” ucapnya.
| Petugas Perbaiki Pagar Pengaman di Jalan Wacopek Bintan, Sempat Alami Kerusakan |
|
|---|
| Amir Ditemukan Tak Bernyawa Dalam Indekos di Bintan, Diduga Alami Sakit Batuk Kronis |
|
|---|
| Gemerlap Malam Puncak Adujaknas GenRe 2025, Menteri- Bupati Sebut Ini jadi Ruang Komunikasi Remaja |
|
|---|
| Bupati Bintan Minta Orangtua Tak Takut Masukkan Anak ke Pesantren, Sudah Banyak Jadi Tokoh Penting |
|
|---|
| Jalan Lajur Kiri Lintas Timur Bintan Masih Rusak, PUPRP Kepri Sebut Itu Jalan Kabupaten |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.