SAMPAH DI BATAM
Di Balik Persoalan Sampah di Batam, Sopir Truk Antre 4 Jam di TPA Sebelum Turunkan Muatan
Persoalan sampah di Batam bukan hanya soal tumpukan yang terlihat di tepi jalan. Tetapi juga antrean truk yang panjang di TPA Punggur
Penulis: Ucik Suwaibah | Editor: Dewi Haryati
Namun di lapangan, mengejar dua rit saja sering membuat pria paruh baya itu harus bertahan lama hingga pulang larut malam.
Pria berkaos biru muda itu menyebut akses ke dalam TPA yang hanya satu jalur yang membuat antrean yang mengular.
Terpisah seorang sopir truk sampah juga mengungkap, truk dump yang membawa kernet biasanya hanya mampu menjalani dua rit dalam sehari.
Di sisi lain, truk amroll tanpa kernet idealnya bisa menuntaskan empat sampai enam rit.
Namun semua hitungan itu buyar ketika antrean di TPA mulai mengular.
"Tak diangkut karena ada dump yang rusak, mau nggak mau kita nunggu lah gantian dengan kendaraan lain yang layak jalan," ungkap seorang sopir truk.
Akibatnya, mereka masuk ke perumahan dan beberapa tempat lain untuk mengangkut sampah saat hari sudah gelap. Waktu yang paling riskan karena jalan dipenuhi kendaraan warga yang terparkir, membuat truk sulit bermanuver.
"Bayangkan berapa banyak sampah yang akhirnya tidak bisa kami antar ke TPA setiap hari karena macet dan antre," ujarnya.
Pantauan di lokasi, dari Jalan Pattimura hingga gapura masuk TPA Punggur ada sedikitnya 16 dump truk sampah yang mengantre untuk menurunkan sampah.
Perkiraan 5-10 menit antrean itu bergerak masuk satu per satu truknya.
(Tribunbatam.id/Ucik Suwaibah)
| Antrean Truk Mengular di TPA Punggur Batam, Jalan Rusak Ikut Hambat Pembuangan Sampah |
|
|---|
| Langkah Pejabat Pemko Batam Urai Tumpukan Sampah di Pinggir Jalan Usai Rapat Tengah Malam |
|
|---|
| Batam Darurat Sampah, Amsakar–Li Claudia Gelar Rapat Mendadak dengan Forkopimda |
|
|---|
| Sampah Menumpuk, Lurah Duriangkang Batam Ikut Goro Bersama Warga Angkut Sampah ke TPA |
|
|---|
| Antrean Truk Sampah di TPA Punggur Batam Mulai Terurai, Waktu Tunggu Kini 3 Jam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Antrean-sampah-di-TPA-Punggur.jpg)