Lingga Terkini

Polsek Singkep Barat dan Warga Goro Tebang Pohon Tua di Bukit Belah Lingga Hadapi Cuaca Ekstrim

Polsek Singkep Barat bersama perangkat desa dan masyarakat Desa Bukit Belah, melaksanakan kegiatan gotong royong menebang serta membersihkan pohon tua

Penulis: Febriyuanda | Editor: Eko Setiawan
Tribunbatam.id/istimewa
Polsek Singkep Barat bersama perangkat desa dan masyarakat Desa Bukit Belah, Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepri, melaksanakan kegiatan gotong royong menebang serta membersihkan pohon-pohon tua, Senin (24/11/2025). 

TRIBUNBATAM.id, LINGGA - Polsek Singkep Barat bersama perangkat desa dan masyarakat Desa Bukit Belah, melaksanakan kegiatan gotong royong menebang serta membersihkan pohon-pohon tua yang berpotensi membahayakan pengguna jalan.

Kegiatan berlangsung di ruas jalan Desa Bukit Belah, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, Senin (24/11/2025).

Sejumlah pohon besar di sepanjang jalan utama desa tampak rimbun dan menutupi sebagian ruas jalan.

Kondisi tersebut dinilai berisiko, mengingat cuaca pada November 2025 sering disertai hujan lebat dan angin kencang yang meningkatkan kemungkinan pohon tumbang.

Bahkan, beberapa insiden sebelumnya sempat memicu kecelakaan lalu lintas akibat batang pohon yang jatuh ke badan jalan.

Kegiatan gotong royong dipimpin langsung Kapolsek Singkep Barat, Iptu Henry Gunawan, beserta jajaran.

Hal itu dengan melibatkan Kepala Desa Bukit Belah Edi Sumantri, Bhabinkamtibmas Bripda Rizki Adrian Prasetya, perangkat desa, unsur RT/RW, serta anggota Linmas.

Kapolres Lingga, AKBP Pahala Martua Nababan, melalui Iptu Henry Gunawan, bahwa kegiatan ini untuk mencegah adanya insiden serupa yang terjadi di beberapa wilayah lain, akibat cuaca ekstrim.

“Fokus gotong royong hari ini adalah membersihkan dan menebang pohon-pohon tua yang berpotensi tumbang serta melakukan pembersihan area di sekitar wilayah hukum Polsek Singkep Barat,” ujar Iptu Henry.

Kapolsek menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Polri, pemerintah desa, dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan, terutama pada musim pancaroba yang rawan menimbulkan gangguan akibat cuaca ekstrem.

“Kami berupaya memastikan akses jalan tetap aman bagi warga. Penebangan pohon yang berisiko tumbang ini adalah langkah antisipatif demi keselamatan bersama,” ujarnya.

Melalui kegiatan tersebut, Polsek Singkep Barat kembali menegaskan komitmennya untuk aktif hadir di tengah masyarakat dan memberikan rasa aman melalui tindakan pencegahan serta kerja sama yang berkesinambungan dengan seluruh unsur masyarakat.

"Kami juga menghimbau kepada warga setempat, bagi di pekarangan rumahnya ada pohon tua harap ditebang, agar tak muncul kejadian yang tak kita inginkan di kemudian hari akibat cuaca ekstrim," tambahnya. (Tribunbatam.id/Febriyuanda)

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved