ALL IN NEWS

Desi Menangis Histeris Lihat Rumah Kontrakannya di Ranai Kota Natuna Dilahap si Jago Merah

Desi, penghuni rumah kontrakan, saat kebakaran di Natuna dinihari itu sedang berada di rumah kakaknya. Ia nangis histeris saat lihat rumahnya terbakar

Editor: Dewi Haryati
Tribunbatam/Disdamkarmat Natuna
KEBAKARAN DI NATUNA - Api melahap sebuah rumah kontrakan di Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur, dalam kebakaran di Natuna, Selasa (28/10/2025) dini hari. Penghuni rumah histeris lihat rumahnya dilahap si jago merah 

NATUNA, TRIBUNBATAM.id - Kebakaran hebat yang menghanguskan sebuah rumah kontrakan di Jalan Datuk Kaya Wan Mohammad Benteng, Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Selasa (28/10/2025) dinihari membuat penghuni rumah histeris.

Kepanikan warga sekitar juga ikut pecah. Suara teriakan dan tangis histeris penghuni rumah yang datang ke lokasi, mewarnai proses pemadaman api yang dilakukan oleh dua unit mobil pemadam kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Natuna.

Sebagai informasi, peristiwa ini terjadi saat rumah dalam kondisi kosong ditinggal penghuninya.

Desi, penghuni rumah kontrakan, saat kejadian sekira pukul 01.40 WIB itu sedang berada di rumah kakaknya.

KEBAKARAN DI NATUNA - Kondisi pasca kebakaran sebuah rumah kontrakan yang dilalap api di Jalan Datuk Kaya Wan Mohammad Benteng, Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Selasa (28/10/2025) dini hari.
KEBAKARAN DI NATUNA - Kondisi pasca kebakaran sebuah rumah kontrakan yang dilalap api di Jalan Datuk Kaya Wan Mohammad Benteng, Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Selasa (28/10/2025) dini hari. (Tribunbatam/Birri Fikrudin)


Wanita itu sempat syok saat mendapat kabar rumahnya terbakar. 

Ia pun segera bergegas ke lokasi, setelah mendapat kabar dari tetangga, rumah yang ditempatinya dilahap si jago merah.

Benar saja, saat tiba di lokasi, ia melihat api berkobar dari rumah kontrakannya.

Desi hanya bisa menangis histeris saat itu. Tangisannya membuat warga sekitar yang datang ke lokasi ikut iba.

“Yang tinggal disini itu Ibu Yati sekarang lagi ke Anambas, yang tinggal anaknya Desi. Dia langsung nangis keras, histeris lah. Katanya baru dari rumah kakaknya, pas tau kontrakan sudah terbakar langsung syok di tempat,” ujar Erni, tetangga korban.

Bagaimana tidak, api membakar semua bagian rumah kontrakan yang ditempati Desi. Hampir semua isi rumah ludes terbakar.

Kebakaran ini pun membuat warga sekitar panik. Sebab terjadi di saat sebagian besar warga tengah tertidur lelap.

Pasca rumahnya hangus terbakar, Desi dan anaknya dikabarkan sementara tinggal di rumah sang kakak.

Sementara sang ibu, Bu Yati, yang ikut tinggal di rumah itu, sedang berada di Anambas.

“Kasihan sekali, sekarang mungkin (Desi) di rumah kakaknya. Saya juga kurang tau. Barang-barang banyak yang tak bisa diselamatkan,” ujar Erni. 

Kronologi

  • Kebakaran menimpa sebuah rumah kontrakan di Ranai Kota Natuna, sekitar pukul 01.40 WIB, Selasa (28/10/2025) dinihari
  • Api menjalar dari bagian belakang rumah, lalu ke bagian depan
  • Saat kejadian, penghuni rumah tak di tempat
  • Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Natuna terima laporan dari warga sekira pukul 01.45 WIB
  • Dua armada dikerahkan ke lokasi
  • Desi, penghuni rumah tiba di lokasi setelah mobil damkar datang
  • Api berhasil dijinakkan sekitar pukul 02.50 WIB, setelah hampir satu jam petugas berjibaku di tengah kobaran api
  • Hampir semua isi rumah ludes terbakar
  • Polisi pasang police line di lokasi rumah terbakar
  • Penyebab kebakaran masih diselidiki polisi

Kesaksian Warga

Saksi mata, Erni, tetangga sebelah rumah korban, menceritakan detik-detik awal kebakaran.

“Awalnya saya dengar suara seperti bunyi hujan, kretek-kretek gitu. Pas buka jendela, ternyata api sudah besar, sudah merah dari bagian belakang,” tuturnya kepada Tribunbatam.id.

Saat itu, sontak Erni dan suaminya langsung bergegas keluar rumah disusul warga lainnya.

Warga pun panik dan mendekati sumber api sambil menyelamatkan barang-barang dibagian depan.

“Terus ada warga yang lapor ke Damkar. Tak lama petugas datang, tapi api sudah besar sekali,” ujarnya.

Menurutnya, hampir semua isi rumah ludes terbakar, terutama bagian belakang bangunan.

“Bagian belakang tak ada barang yang selamat, kalau bagian depan masih ada sedikit yang bisa diselamatkan,” katanya.

Erni, mengaku dirinya juga gemetar saat melihat kobaran api begitu dekat dari rumahnya.

“Saya pun jadi kalang kabut, langsung matikan listrik karena takut. Baru pertama kali ini kejadian seperti ini dekat rumah,” ungkapnya.

Kata Polisi

Kebakaran di Ranai Kota Natuna yang menghanguskan rumah kontrakan Desi, belum diketahui pasti penyebabnya.  

Kasus kebakaran ini masih diselidiki polisi.

Meski begitu, dari informasi yang dihimpun TribunBatam.id di lapangan, muncul kabar atau isu bahwa peristiwa kebakaran tersebut diduga melibatkan unsur kesengajaan.

Sejumlah warga menyebut, saat kejadian polisi sempat mengamankan seorang pria di lokasi kebakaran.

“Kalau penyebab kebakaran, informasinya tadi malam katanya rumah dibakar orang. Polisi juga saya lihat ada amankan satu orang laki-laki. Tapi jelasnya tak tahu pasti,” ujar seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

KEBAKARAN DI NATUNA - Kondisi pasca kebakaran sebuah rumah di Ranai Kota, Natuna, Selasa (28/10/2025), yang telah dipasang garis polisi.
KEBAKARAN DI NATUNA - Kondisi pasca kebakaran sebuah rumah di Ranai Kota, Natuna, Selasa (28/10/2025), yang telah dipasang garis polisi. (Tribunbatam/Birri Fikrudin)


Setelah api berhasil dipadamkan, rumah kontrakan yang porak-poranda itu, kini telah dipasangi garis polisi untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut.

Menanggapi kabar yang beredar di tengah masyarakat itu, Kapolres Natuna AKBP Novyan Aries Efendie melalui Kasat Reskrim Polres Natuna IPTU Richie Putra mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa kebakaran itu.

“Untuk peristiwa kebakaran di Ranai ini masih dalam tahap penyelidikan dan pemeriksaan,” ujarnya saat dikonfirmasi Tribunbatam.id.

Ketika disinggung soal kabar adanya seseorang yang diamankan terkait kebakaran tersebut, IPTU Richie belum dapat memberikan keterangan lebih jauh.

“Masih dalam penyelidikan dan pemeriksaan. Nanti kalau sudah fix pasti disampaikan perkembangannya," ujarnya. (Tribunbatam.id/Birri Fikrudin)

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved