P2KR FC Juara Piala Bupati Natuna 2025 Setelah Menang Adu Penalti Lawan Pulau Seluan FC
Gelaran Open Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Natuna 2025, resmi berakhir dengan laga puncak yang memukau
Penulis: Birri Fikrudin | Editor: Mairi Nandarson
Ringkasan Berita:
- Final Turnamen Sepakbola Piala Bupati Natuna 2025 berlangsung Sabtu, 8 November 2025
- P2KR FC tampil sebagai juara setelah menang adu penalti di laga final melawan Pulau Seluan FC
- Laga final Piala Bupati Natuna 2025 berlangsung meriah di lapangan Tunas, Ranai Kota
TRIBUNBATAM.id, NATUNA - Gelaran Open Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Natuna 2025, resmi berakhir dengan laga puncak yang memukau.
Sebagai laga penutup, masyarakat dibuat takjub dengan sajian laga duel panas yang berlangsung di partai final Bupati Cup 2025 dalam rangka HUT ke-26 Kabupaten Natuna, Sabtu (8/11/2025) sore.
Laga final ini, mempertemukan kesebelasan tim dari Pulau Seluan FC sang juara bertahan, berhadapan dengan tim P2KR FC.
Dari pantauan TribunBatam.id, ribuan penonton tumpah ruah menyaksikan laga seru ini dari semua sudut lapangan.
Sorakan dan dukungan pendukung dari kedua tim, menambah tensi pertandingan terus meningkat hingga peluit akhir dibunyikan.
Pertandingan yang digelar di Lapangan Sepak Bola Tunas Harapan Baru, Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur itu berlangsung sengit sejak awal.
Kedua tim saling jual beli serangan untuk membobol gawang lawan agar keluar sebagai juara.
Para pemain juga tampak menunjukkan kebolehan mereka dalam mengolah si kulit bundar, dan memberikan permainan terbaiknya.
“Seru, timnya sama-sama kuat. Balas-balasan gol. Apalagi ini partai final, tak nyesal nontonnya,” ujar Randi, salah satu penonton yang asyik menyaksikan laga tersebut.
Saat Kick-off babak pertama baru berjalan tiga menit, Pulau Seluan FC langsung unggul 1-0 lewat gol sepakan keras pemain nomor punggung 16, Khairul Anwar.
Namun, P2KR FC yang dikenal memiliki mental juara berhasil membalas.
Di menit ke 24 pertandingan, pemain muda berusia 19 tahun M.Yuda Ardiansyah, berhasil menyamakan kedudukan lewat tendangan kerasnya.
Skor imbang 1-1 itu bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, pertandingan semakin seru dan tempo permainan kian meningkat.
| Ketua DPRD Natuna Kepri Dukung Turnamen Piala Bupati Natuna Jadi Agenda Tahunan |
|
|---|
| Turnamen Piala Bupati Natuna 2024, Pedagang Kecil Bahagia, Dagangannya Laris Manis |
|
|---|
| Lestarikan Permainan Tradisional, Bupati Natuna Buka Tanding Gasing Piala Bupati 2024 |
|
|---|
| Piala Bupati Natuna, Tim Sepak Bola Pemuda Muslim Menang Adu Pinalti Lawan Ikabratam |
|
|---|
| Laga Perdana Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Natuna Tetap Berjalan Meski Hujan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.