PEMBUNUHAN POLISI

Cerita Utuh Kasus Bripka LAS Dibunuh Pamannya, Korban Sedang Antar Atlet Tanding di Kendari

Padahal Bripka LAS hanya berusaha melerai pertengkaran pelaku J dengan bibinya berinisial HA.

Editor: Khistian Tauqid
Ucapan duka Humas Polres Tolikara/Dokumentasi pribadi
TEWAS - Kolase foto semasa hidup anggota polisi Bripka Laode Abdul Salman (36) yang menjadi korban pembunuhan di Lorong Merak, Jalan Budi Utomo, Kelurahan Mataiwoi, Kecamatan Wua-Wua, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu (15/11/2025) dinihari. 

TRIBUNBATAM.id - Pembunuhan anggota Polres Tolikara, Papua, Bripka Laode Abdul Salman alias Bripa LAS (36) menjadi sorotan publik.

Pasalnya, Bripka LAS dibunuh oleh pamannya sendiri yaitu Junaido atau J (43) di Lorong Merak, Jalan Budi Utomo, Kelurahan Mataiwoi, Kecamatan Wua-Wua, Kendari, Sulawesi Tenggara pada Sabtu (15/11/2025), sekitar pukul 01.30 WITA.

Padahal Bripka LAS hanya berusaha melerai pertengkaran pelaku J dengan bibinya berinisial HA.

Tak disangka, Bripka LAS malah menjadi sasaran amukan pelaku J yang sudah memegang senjata tajam.

Pelaku J langsung menikam Bripka L sebanyak 11 kali hingga akhirnya tewas bersimbah darah.

Ketika ditangkap, pelaku J mengaku merasa tidak dihargai sang istri yang mengizinkan Bripka LAS menginap di rumahnya.

Pelaku sendiri berprofesi sebagai aparatur sipil negara (ASN) di institusi TNI.

"Saya itu dengan istri saya saling menyayangi. Tapi itulah, di saat saya melaksanakan piket. Ko hargai saya lah. Ada keluarga mau datang," tuturnya dikutip TribunnewsSultra.com dalam rekaman yang didokumentasikan pihak kepolisian, Sabtu (15/11/2025) dini hari. 

Kronologi Kejadian

  • Bripka LAS mengantarkan atlet paralayang bertanding di Kota Kendari.
  • Bripka LAS meminta izin dan menginap di rumah istri pelaku.
  • Pelaku tiba di rumah dalam kondisi pengaruh minuman beralkohol.
  • Melihat Bripka LAS, pelaku cekcok dengan sang istri.
  • Pelaku sempat ingin menikam anaknya FI dan istrinya.
  • Bripka LAS yang sudah tertidur pun terbangun dan mencoba melerai pertengkaran. 
  • Bripka LAS memerintahkan N dan anaknya untuk keluar dari rumah mengamankan diri.
  • Tetapi J malah berbalik menyerang Bripka LAS dengan menggunakan badik hingga korban tewas.
  • HA dan FI kemudian lari keluar rumah untuk meminta pertolongan warga.
  • Pihak kepolisian datang ke tempat kejadian perkara (TKP) dan menangkap pelaku J, sekitar pukul 02.30 WIB.

Siapa Saja yang Terlibat

  • Bripka LAS (36) - Anggota Polres Tolikara (korban tewas)
  • HA - Istri pelaku (bibi korban)
  • FI (20) - Anak pelaku
  • J (43) - ASN di Institusi TNI (pelaku pembunuhan)
PELAKU PEMBUNUHAN DITANGKAP - Kolase foto pelaku pembunuhan anggota polisi di Kendari Sulawesi Tenggara (Sultra), ditangkap Polda Sultra pada Sabtu (15/11/2025) dini hari. Pelaku inisial J masih kerabat korban inisial LAS (37), anggota polisi di Polres Tolikara Polda Papua Pegunungan.
PELAKU PEMBUNUHAN DITANGKAP - Kolase foto pelaku pembunuhan anggota polisi di Kendari Sulawesi Tenggara (Sultra), ditangkap Polda Sultra pada Sabtu (15/11/2025) dini hari. Pelaku inisial J masih kerabat korban inisial LAS (37), anggota polisi di Polres Tolikara Polda Papua Pegunungan. (Istimewa)

Baca juga: Sosok Bripka LAS Tewas Ditikam Pamannya saat Numpang Nginap, Ternyata Atlet Berprestasi

Lantas seperti apa sosok polisi yang menjadi korban ini? 

Bripka Laode Abdul Salman SH dikenal sebagai polisi berprestasi. 

Ia bertugas di Polres Tolikara, Papua. Wilayah yang berada di bagian tengah Papua.

Daerah ini, berbatasan langsung dengan Kabupaten Jayawijaya, Kabupaten Mamberamo Tengah, dan Kabupaten Mamberamo Raya. 

Untuk mengakses lokasinya dengan menempuh jalur udara dan darat melalui Wamena, ibu kota Provinsi Papua Pegunungan. 

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved