BATAM TERKINI
Sejak Awal Januari 2019 Penumpang Kapal Melalui Pelabuhan Punggur Masih Sepi. Ini Penjelasan ASDP
Supervisi Pelabuhan ASDP Telaga Punggur, Herbert Damanik mengatakan, kondisi sepinya penumpang sudah terjadi sejak awal tahun
"Jika ombak tinggi, kita lewat dalam (Pulau Ngenang). Agak lama, 1.5 sampai 2 jam lah. Kalo normal ya lewat luar (langsung menuju Tj. Uban)", ujarnya menjelaskan terkait antisipasi terhadap angin utara yang melanda wilayah perairan.
Saat dikonfirmasi Herbert, pagi ini jalur yang ditempuh masih jalur normal. Hal ini disebabkan ombak juga tidak terlalu tinggi.
Pelabuhan ASDP Telaga Punggur menyediakan rute perjalanan dengan tujuan yang berbeda-beda.
Tanjung Uban, Karimun, Button, dan Dabo Singkep adalah tujuan yang ditawarkan kepada para calon penumpang yang ingin berpergian jika hari libur tiba.
"Di sini bisa membawa penumpang dan kendaraan, biasanya mobil barang berangkat", ujar Herbert.
Sejauh ini menurut Herbert, arus keberangkatan dan kedatangan calon penumpang Pelabuhan ASDP Telaga Punggur ramai saat weekend.
"Biasanya Jumat, Sabtu atau Minggu penumpang ramai. Kita lihat saja perkembangannya nanti", ujarnya. (dna)