Mantan Kepala BP Batam Lukita Jadi Pesaing Terberat Wako Rudi pada Pilwako Batam Nanti

Wali Kota ex officio Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam belum lagi diterapkan.

Penulis: Dewi Haryati | Editor: Thom Limahekin
TRIBUNBATAM.id/ISTIMEWA
Kepala BP Batam Lukita Dinarsyah Tuwo bersama jajaran Deputi dan Direktur Lalin BP Batam, saat konferensi pers di Kantor BP Batam 

Lukita dan para deputi saat itu kerap kali menggelar kegiatan terkait pariwisata dan melibatkan para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Batam.

Lukita dan para deputi, berusaha mempromosikan Batam lewat event-event pariwisata, namun tak melupakan tugas utama BP Batam, dalam menarik investasi dari luar negeri, masuk ke Batam.

Hal ini dilatarbelakangi oleh kejelian Lukita melihat perekonomian Kepri yang sempat turun kala itu.

Lukita dan para deputi yakin, lewat event-event pariwisata yang diadakan, bisa cepat mendongkrak pertumbuhan ekonomi Kepri.

Banyak komentar netizen yang mendukung wacana Lukita sebagai Wali Kota Batam itu, ada juga yang kontra.

"Cocok jadi wali kota Batam. Apalagi dengan wacana ex officio. Tepat sekali beliau," komentar Apoel Matondang.

"Pemimpin yang santun dan cerdas," komentar Amsara Bin Surip.

Banyak komentar mendukung lainnya. Sedangkan komentar kontra, di antaranya.

"Di Batam masih banyak orang hebat yang peduli. Kenapa mesti impor dari luar," komentar Eric Tok.

"Lebih cocok pilkada gubernur," komen Siregar Baginda Lelo.

"Bukan kelasnya beliau wali kota. Beliau lebih cocok menteri atau dubes," tulis Zahri Tuah.

Isu Lukita digadang-gadang bakal jadi Wali Kota Batam ini, sebenarnya sudah lama berhembus.

Itu dimulai saat Lukita tak lagi menjabat Kepala BP Batam, Januari lalu. Kini, isu itu ramai diperbincangkan.

Lukita Dinarsyah Tuwo sendiri, belum bisa dikonfirmasi Tribun, terkait kebenaran rencana ini. (TRIBUNBATAM.id/Dewi Hartati)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved