Terbaru, Juru Bicara KPK Febri Diansyah Ungkap Upaya Kock Meng dan Abu Bakar Suap Gubernur Kepri
Terbaru, Juru Bicara KPK Febri Diansyah Ungkap Upaya Kock Meng dan Abu Bakar Suap Gubernur Kepri.Kock Meng akhirnya ditahan oleh KPK.
TRIBUNBATAM.id, BATAM - Juru Bicara (Jubir) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah, membenarkan KPK menahan pengusaha asal Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) bernama Kock Meng.
Saat dihubungi, Kamis (12/9/2019) pagi, Febri pun mengirimkan sebuah bahan keterangan (Baket) terkait status dan peran Kock Meng dalam kasus suap dan gratifikasi Gubernur (non-aktif) Kepri, H Nurdin Basirun.
Dalam Baket itu, KPK menemukan bukti awal yang cukup kuat atas keterlibatan Kock Meng dalam kasus suap Nurdin Basirun.
• Suap Gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun, KPK Tahan Kock Meng, Inilah Duduk Perkaranya
• Menguak Tabir Gelap Pengusaha Batam Kock Meng yang Ditahan KPK di Jakarta, Siapa Sebenarnya Dia?
Kasus itu terkait penerbitan Peraturan Daerah (Perda) Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil (RZWP3K) Provinsi Kepri.
Setelah diperiksa lebih dalam, KPK akhirnya menetapkan status Kock Meng sebagai tersangka.
Sebelumnya Kock Meng sempat hanya diperiksa sebagai saksi.

Dalam rilis itu pula, diceritakan konspirasi 'jahat' Kock Meng bersama Abu Bakar untuk memuluskan proyek reklamasi di Tanjungpiayu, Kecamatan Sei Beduk, Kota Batam.
Mulanya, Kock Meng dan Abu Bakar mengajukan terlebih dahulu izin pemanfaatan ruang laut terhadap Nurdin Basirun.
Sebab, dalam melaksanakan reklamasi diperlukan izin lokasi dan izin pelaksanaan reklamasi.
Namun, karena Perda RZWP3K Provinsi Kepri masih dibahas dan belum diterbitkan, maka izin itu pun juga belum dapat dikeluarkan.
• BREAKINGNEWS - Pengusaha Batam Kock Meng Ditahan KPK, Suap Gubernur Kepri Nurdin Basirun
• Terungkap, Sosok Ini Kenalkan Abu Bakar Penyuap Nurdin Basirun Pada Kock Meng
Kock Meng
Kock Meng ditahan KPK
Abu Bakar
Juru Bicara KPK
Febri Diansyah
Gubernur Kepri
Kota Batam
Batam
TRIBUNBATAM.id
http://batam.tribunnews.com
5 Artis Minta Suami Nikah Lagi karena Belum Ada Momongan, Kini Bahagia buah dari Kesabaran |
![]() |
---|
Hotman Paris Turun Tangan, Profesi Teddy Bocor Gegara Ngotot Incar Harta Lina Jubaedah |
![]() |
---|
Pengantin Pria Asal Sumut Ini Syok Lihat Wanita Berbalut Handuk di Kamarnya: Ngapain di Sini? |
![]() |
---|
Makin Mentereng Usai 2 Tahun Jadi Janda Ahok, Veronica Tan Kembangkan Sayap Jualan Abon Sapi Premium |
![]() |
---|
Ditembak Brigadir Cornelius Siahaan, Pratu Martinus Tinggalkan Istri dan 2 Anak Balita |
![]() |
---|