Calon Mempelai Wanita Tewas Sehari Sebelum Ijab Qobul, Tenggak Racun Usai Antar Baju Pengantin Pria

Sehari jelang hari pernikahan, wanita mempelai tewas usai mengantarkan baju pengantin pria ke calon suaminya.

Suryamalang.com/kolase Facebook/Hafiz/Azzma
Calon Mempelai Wanita Tewas Sehari Sebelum Ijab Qobul, Tenggak Racun Usai Antar Baju Pengantin Pria 

Nampak peralatan memasak tersusun rapi. Sudah selesai dicuci semuanya.

Ternyata, pada Minggu (29/11/2020) malam, keluarga calon mempelai wanita sudah memasak makanan yang akan dihidangkan saat pesta.

Satu ekor sapi disembelih, khusus untuk pesta pernikahan tersebut.

Saat memasak makanan, mereka mendapatkan kabar bahwa Tiara meninggal dunia. Membuat mereka kaget.

Namun nasi sudah menjadi bubur. Proses memasak makanan tetap harus diselesaikan.

"Kami mengundang sekitar 500 orang," kata Lukmini Lomotu, ibu korban.

Akhirnya, makanan untuk pesta tetap harus dihidangkan.

"Jadi yang makan orang yang datang saat pemakaman," katanya.

Para Undangan Datang Kaget dan Menangis

Banyak juga yang datang dari jauh untuk pesta, lantaran tidak mengetahui informasi bahwa Tiara sudah meninggal dunia.

"Mereka juga menangis, akhirnya ikut ke pemakaman bersama," katanya.

Anehnya, saat pemakaman tidak terlihat calon suami Tiara dan keluarga calon mempelai pria datang.

"Sejak dari rumah sakit memang mereka sudah pulang duluan, dan tidak pernah kembali lagi sampai sekarang," katanya.

Baca juga berita Tribun Batam lainnya di Google

(Alpen Martinus)

Artikel ini telah tayang di tribunmanado.co.id dengan judul Gadis Cantik Kotamobagu Tewas Jelang Nikah, Ada yang Aneh. Ini Fakta-faktanya

Sumber: Tribun Manado
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved