Polsek KKP Batam Beri Bantuan Sembako ke Pengemudi Boat Pancung di Sekupang
Kapolsek KKP Batam, AKP Awal Sya'ban Harahap berharap bantuan sembako yang diberikan dapat meringankan beban warga yang terdampak kenaikan harga BBM
Penulis: Beres Lumbantobing | Editor: Dewi Haryati
BATAM, TRIBUNBATAM.id – Sejumlah pengemudi speed boat pancung di Pelabuhan Pengumpan Sekupang Batam, mendapat bantuan sembako dari Polsek Kawasan Khusus Pelabuhan (KKP) Batam Polresta Barelang Sabtu (5/11/2022).
Bantuan disalurkan sebagai wujud kepedulian Polri, khususnya KKP Batam kepada warga yang terdampak penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM).
Kapolsek KKP Batam, AKP Awal Sya'ban Harahap menyisir langsung masyarakat pesisir pelabuhan, porter dan buruh pelabuhan serta penambang kapal.
“Ini sebagai bentuk kepedulian Polri khususnya dari Polsek KKP ke warga yang kurang mampu. Dengan menyalurkan sedikit bantuan sembako, dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak kenaikan BBM,” ujar Kapolsek KKP AKP Awal.
Pengalihan subsidi BBM oleh pemerintah memberikan dampak terhadap kehidupan masyarakat, sehingga pihaknya turut serta untuk meringankan beban masyarakat.
Melalui aksi sosial ini, sebagai salah satu upaya pihaknya memberi pelayanan kepada masyarakat, khususnya mereka yang kurang dari sisi perekonomiannya.
Baca juga: Dua Anggota Polsek Sekupang Batam Ikut Sekolah Perwira, Kapolsek Gelar Syukuran
Bantuan ini diharapkan bisa meringankan beban perekonomian warga pasca-penyesuaian harga BBM.
“Kita berharap bantuan ini menjadi penyemangat dan motivasi para pengemudi speed boat pancung dalam mencari rezekinya. Selain itu, kami mengimbau mereka agar tetap memperhatikan kondisi kesehatan karena bekerja di lingkungan rawan penyebaran penyakit,” jelasnya.
Penyaluran bantuan sembako dari Polsek KKP Batam, disambut baik oleh sejumlah pengemudi speed boat pancung.
Di antaranya Iwan. Ia memberi apresiasi bantuan dari kepolisian yang dirasa sangat bermanfaat baginya serta keluarga di tengah kenaikan harga BBM.
“Saya ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada pihak kepolisian KKP atas pemberian paket sembako ini, mengingat sebagian harga bahan kebutuhan pokok juga mulai naik sehingga kami sangat terbantu,” katanya.
(*/TRIBUNBATAM.id/bereslumbantobing)
Baca juga Berita Tribun Batam lainnya di Google