RAMADAN
Tips Cegah Maag Mendadak Kambuh saat Puasa Ramadan, Hindari Makanan Pedas
Penderita maag tetap bisa menjalankan puasa ramadan. Namun perlu mengetahui jenis makanan yang boleh dan dihindari saat berbuka dan sahur
Ia menambahkan makanan yang disebutkan sebelumnya merupakan makanan yang tinggi protein dan dapat mengurangi gejala asam lambung semakin parah.
Sayuran hijau seperti bayam, kangkung, sawi memiliki kandungan gula beserta lemaknya yang rendah, hal itulah yang bisa membantu mengurangi peningkatan asam lambung.
Maka dari itu, waktu menyantap sahur juga dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang kaya protein seperti ikan, telur, sayuran hijau tak lupa menambahkan nasi, selanjutnya alangkah lebih baik untuk lauk porsinya lebih banyak untuk rasa kenyang lebih lama.
Selain makanan yang dianjurkan, ada pula makanan dan minuman yang harus dihindari oleh penderita maag, antara lain
- sayuran bergas seperti kol
- daging
- makanan yang pedas dan asam
- minuman bersoda
- kopi
- makanan yang berminyak dan digoreng
Tak hanya membuat kembung, minuman bersoda dapat memicu meningkatnya asam lambung.
Sedang Kopi sendiri mengandung kafein yang mana akan semakin mempermudah gejala maag muncul.
Meski harus dihindari namun ada beberapa makanan atau minuman yang boleh dikonsumsi.
Namun masih dengan porsi yang wajar dan tak berlebihan, seperti halnya daging yang lembut, bisa dikonsumsi dengan syarat tidak ada lemaknya.
Selanjutnya, dr Josefina menambahkan maag sendiri bukan penyakit keturunan.
Penyakit maag berasal dari pola hidup yang tidak seimbang mulai dari pola makan yang tidak teratur, gizi yang tidak tercukupi, begadang, stres, kruang olahraga dan sebagainya.
"Tidak hanya menyerang orang dewasa, bahkan anak sekolah dasar bisa saja terkena Maag apabila kurang menerapkan pola hidup sehat sejak dini" pungkasnya.(ucik)
| Doa Setelah Adzan dan Iqomah Lengkap Beserta Artinya |
|
|---|
| Pelindo Gelar Ngobrol Asyik dan Buka Bersama Bareng SPMT dan Media: Bahas Peningkatan Layanan |
|
|---|
| Niat Dan Tata Cara Bayar Fidyah untu Lunasi Utang Puasa Tahun Lalu Jelang Ramadhan 2025 |
|
|---|
| Cara Mandi dan Sunnah sebelum Idul Fitri bagi Laki-Laki dan Perempuan |
|
|---|
| Kiat Tetap Istiqomah Setelah Ramadan dari Wakil Ketua MUI Batam Ustaz Firdaus LC |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.