BINTAN TERKINI
Mantan Karyawan PT CCI Bintan Gelapkan Uang Rp 8 Miliar Milik Perusahaan
Kasat Reskrim Polres Bintan AKP Marganda Pandapitan, mengatakan S kini sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Penulis: ronnye lodo laleng | Editor: Eko Setiawan
TRIBUN BATAM.id, BINTAN - S (46) seorang warga Tanjunguban, Bintan ditangkap polisi karena menggelapkan uang perusahaan PT. CCI Bintan sebesar Rp 8 miliar.
Aksi itu dilakukannya, sejak tahun 2021 hingga tahun 2022. S melakukan perbuatan melawan hukum itu untuk keperluan pribadi.
Kasat Reskrim Polres Bintan AKP Marganda Pandapitan, mengatakan S kini sudah ditetapkan sebagai tersangka.
"Kami tangkap S di jalan Trans Barelang, Kampung Sungai Raya Kelurahan, Sembulang, Kecamatan Galang Kota Batam, Kamis (13/6/2024)," kata Marganda, Rabu (19/6/2024).
Saat diamankan, tersangka sedang berada di sebuah gubuk atau pondok di kampung Sungai Raya, Batam.
"Tidak ada perlawanan saat kami amankan," ujarnya.
Baca juga: Kebakaran di Ciptaland Batam, Satu Rumah Semi Permanen Ludes, Kejadian Saat Warga Tidur
Marganda menjelaskan, penggelapan dana itu dilakukan dalam kurun waktu dua tahun.
Kejadian mencuat, berawal dari laporan HR Manager Husnul Khotimah, bahwasanya S telah melakukan pemalsuan dokumen pemesanan barang yang fiktif.
"Tersangka membuat laporan adanya pengorderan barang support material dari departemen store ke departemen produksi," ungkap Kasat.
Setelah di cek ternyata tidak ada pemesanan barang tersebut.
Baca juga: Kejari Bintan Terima Berkas Eks Pj Walikota Tanjungpinang Hasan, Kini Sedang Dipelajari
Untuk mengetahui lebih lanjut terkait masalah ini, S sedang dilakukan penyidikan dan pemeriksaan lebih lanjut.
"Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya S diancam dengan Pasal 374 K.U.H.Pidana dengan ancaman 5 tahun penjara”, kata Marganda. (TRIBUNBATAM.id/ Ronnye Lodo Laleng).
Baca berita lainnya di google News
Dugaan Penjualan Miras di Bintan Viral di Medsos, Kasatpol PP dan Kapolsek Janji Tindak Tegas |
![]() |
---|
Putaran Gasing di Senja Kijang, Permainan Warisan yang Tak Usang di Sei Enam Bintan |
![]() |
---|
Pengakuan Sopir Kijang Usai Tabrak Sepeda Motor di KM 4 Tanjungpinang Viral di Medsos |
![]() |
---|
Pelajar SMA dapat Pengetahuan dari Satlantas Polres Bintan, Dilarang Motong Kiri jadi Ilmu Baru |
![]() |
---|
Damkar Bintang Tangkap Ular Piton Sepanjang Tiga Meter, Warga Sering Mengeluh Selama Ini Ayam Hilang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.