Polda Kepri
Kapolda Kepri Irjen Pol Asep Safrudin dan Pangdam I BB Sepakat Berantas Premanisme di Batam
Komitmen tegas untuk memberantas premanisme di Batam dan wilayah Kepulauan Riau disampaikan secara langsung oleh Kapolda Kepri Irjen Pol. Asep Safrudi
Penulis: Pertanian Sitanggang | Editor: Eko Setiawan
TRIBUNBATAM.id, BATAM - Komitmen tegas untuk memberantas premanisme di Batam dan wilayah Kepulauan Riau disampaikan secara langsung oleh Kapolda Kepri Irjen Pol. Asep Safrudin dan Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Rio Firdianto.
Hal ini mengemuka dalam kunjungan silaturahmi Pangdam I/BB beserta jajaran ke Mapolda Kepri, Jumat (16/5/2025).
Pertemuan strategis yang berlangsung hangat ini juga dihadiri Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Dr. Anom Wibowo, para pejabat utama Polda Kepri, serta sejumlah petinggi TNI dari Kodam I/BB dan Korem 033/Wira Pratama.
Fokus utama pertemuan adalah memperkuat sinergi TNI-Polri dalam menjaga stabilitas keamanan di Kepri, khususnya di tengah meningkatnya gangguan kamtibmas.
Asep Safrudin menegaskan premanisme, pungli, dan kriminalitas jalanan merupakan ancaman serius terhadap rasa aman masyarakat dan iklim investasi di Batam.
“Premanisme bukan hanya mengganggu ketertiban umum, tetapi juga menciptakan ketakutan dan ketidakpastian di tengah masyarakat. Untuk itu, sinergi dengan TNI menjadi sangat penting,” tegasnya.
Di tempat yang sama Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto mengatakan dukungan penuh terhadap langkah Polri dalam menindak segala bentuk premanisme.
Rio menekankan pentingnya peran Babinsa dan masyarakat dalam pendekatan teritorial untuk deteksi dini dan pencegahan gangguan keamanan.
“Kami siap mendukung penuh Polri. Melalui koordinasi yang erat dan pelibatan aktif masyarakat, kita bisa wujudkan Kepri yang aman dan kondusif,” ujar Rio.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad mengajak masyarakat untuk tidak takut melapor jika menemukan aktivitas mencurigakan atau tindakan premanisme.
Pandra juga mengimbau warga memanfaatkan Call Center 110 dan aplikasi Super Apps Polri untuk layanan kepolisian yang cepat dan mudah.(Ian)
| Wakapolda Kepri Ungkap Pola Baru PMI Ilegal di Kepulauan Riau Termasuk Batam |
|
|---|
| Polda Kepri Kerahkan Anjing Pelacak K9 Sapu Bersih Paket Ekspedisi di Batam |
|
|---|
| Polda Kepri Kerahkan Satwa K9, Periksa Barang Bawaan Penumpang di Batam dari Malaysia |
|
|---|
| Satgas Pangan Polda Kepri Sidak Pasar Summerland di Batam, Pastikan Harga Beras Sesuai HET |
|
|---|
| Polda Kepri dan Pewarta Foto Indonesia Bahas Foto Jurnalistik, Sepakat Perangi Hoaks |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.