Dari Karimun, KM Kelud Bawa Total 2.147 Penumpang menuju Batam dan Tanjung Priok Hari ini
KM Kelud bawa 2.147 penumpang dari Belawan dan Karimun menuju Batam, Tanjung Priok pada Rabu (5/11/2025)
Penulis: Fairoz Zamani | Editor: Dewi Haryati
KARIMUN, TRIBUNBATAM.id - Kapal Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) KM Kelud kembali berangkat dari Tanjung Balai Karimun (Kepri) menuju Batam dan Tanjung Priok (Jakarta), Rabu (5/10/2025).
Departure Control System (DCS) Indo Haryanto mengatakan, penumpang diberangkatkan dengan kapal penghubung menuju Kapal KM Kelud pukul 08.30 WIB.
"Penumpang sudah standby di pelabuhan pukul 07.00 WIB," ujarnya.
Indo mengatakan, jumlah penumpang yang turun dari Belawan (Sumut) ke Tanjung Balai Karimun (Kepri) sebanyak 145 jiwa dan penumpang yang berangkat 62 jiwa.
"Penumpang yang real turun ke Karimun tidak 145, karena sebagian ada tiket sambung ke Batam. Jadi yang turun ke Karimun ada 102 jiwa dan sekali pengangkutan saja, tetapi laporan tetap 145 orang," tuturnya.
Sementara itu penumpang lanjutan KM Kelud berjumlah 2.085 jiwa. Dengan adanya penumpang yang naik, jumlah keseluruhan penumpang di kapal sebanyak 2.147 jiwa menuju Batam dan Tanjung Priok.
Indo menuturkan, semua proses boarding bersifat online dengan jumlah 62 orang.
Berdasarkan informasi yang diterima TribunBatam.id, perjalanan KM kelud dimulai pukul 09.20 WIB dan akan tiba di Batam pukul 11.30 WIB. Estimasi perjalanan bisa berubah sewaktu-waktu.
(TribunBatam.id/Fairozzamani)
| Propam Polda Kepri dan Denpom Akan Olah TKP Dugaan Pemerasan terhadap Warga Batam Hari Ini |
|
|---|
| Lokasi Terdampak Pemeliharaan Rutin PLN Batam Hari Ini Rabu 5 November 2025 |
|
|---|
| Hinterland Festival 2025 Gelar Banyak Lomba di 3 Pulau, Ajang Unjuk Bakat Anak Pulau Batam |
|
|---|
| Prakiraan Cuaca BMKG Hang Nadim Batam Hari Ini Rabu 5 November, Waspada Ombak Tinggi |
|
|---|
| Daftar 7 Berita Populer Hari Ini, Polresta Barelang Lakukan Kanalisasi Jalan, Motor di Lajur Kiri |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.