BERITA POPULER BATAM

Daftar 7 Berita Populer Hari Ini, Pria Asal Aceh Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Kosnya di Batam

Daftar 7 Berita Populer Tribun Batam Hari Ini Minggu (9/11/2025), Pria Asal Aceh Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Kosnya di Batam

Editor: Mairi Nandarson
TRIBUNBATAM.id/BERES LUMBANTOBING
MENINGGAL DI KAMAS KOS - Seorang penghuni kos di Batuaji bernama Rizki (26) ditemukan meninggal dunia di kamarnya, Sabtu (8/11/2025). Foto adalah saat jasad Rizki dievakuasi tim inafis ke dalam mobil ambulans. 

Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia di Usia 72 Tahun

MENINGGAL DUNIA - Foto Mantan Ketua KPK Antasari Azhar semasa hidup. Antasari meninggal dunia hari ini, Sabtu (8/11/2025) di usia 72 tahun
MENINGGAL DUNIA - Foto Mantan Ketua KPK Antasari Azhar semasa hidup. Antasari meninggal dunia hari ini, Sabtu (8/11/2025) di usia 72 tahun((Warta Kota/henry lopulalan))

TRIBUNBATAM.id - Kabar duka datang dari mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Antasari Azhar.

Ketua KPK periode 2007-2009 itu meninggal dunia di usia 72 tahun.

Antasari Azhar wafat di kediamannya, kawasan Tangerang Selatan, hari ini, Sabtu (8/11/2025).

Kuasa hukumnya, Boyamin Saiman membenarkan kabar duka itu.

"Betul barusan konfirmasi ke teman-teman," kata Boyamin dilansir dari Tribunnews.com.

Baca Selengkapnya

Penyebab Meninggalnya Mantan Ketua KPK Antasari Azhar, Kuasa Hukum Buka Suara

MENINGGAL DUNIA - Foto Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar semasa hidup. Antasari meninggal dunia, Sabtu (8/11/2025). Penyebab meninggalnya Ketua KPK periode 2007-2009 itu disampaikan kuasa hukumnya karena sakit
MENINGGAL DUNIA - Foto Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar semasa hidup. Antasari meninggal dunia, Sabtu (8/11/2025). Penyebab meninggalnya Ketua KPK periode 2007-2009 itu disampaikan kuasa hukumnya karena sakit(TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)
Ringkasan Berita:
  • Mantan Ketua KPK periode 2007-2009, Antasari Azhar, meninggal dunia hari ini, Sabtu (8/11/2025)
  • Antasari meninggal dunia pada usia 72 tahun
  • Kuasa hukumnya, Boyamin Saiman menyebut Antasari sudah lama mengidap sakit sebelum meninggal dunia
  • Jenazah disalatkan di Masjid Asy Syarif, BSD, Tangerang Selatan, dan dimakamkan di San Diego Hills, Karawang

TRIBUNBATAM.id - Kuasa hukum Antasari Azhar, Boyamin Saiman buka suara terkait penyebab meninggalnya mantan Ketua KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) periode 2007-2009 itu di usia 72 tahun, Sabtu (8/11/2025).

Ia mengatakan, Antasari memang mengidap sakit sebelum meninggal dunia hari ini di rumah duka, di kawasan Tangerang Selatan.

Namun ia tak mengetahui secara detail, sakit apa yang diderita almarhum.

Dari pihak keluarga Antasari juga belum merilis informasi terkait hal ini. 

Baca juga: Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia di Usia 72 Tahun

Baca Selengkapnya

Pria di Batu Aji Batam Ditemukan Tak Bernyawa, Polisi Temukan Obat-obatan di Kamar Kosnya

PENEMUAN MAYAT DI BATAM - Warga berdatangan ke TKP penemuan mayat seorang pria di sebuah rumah yang dijadikan tempat kos di Perumahan Griya Prima Batu Aji Batam, Sabtu (8/11/2025).
PENEMUAN MAYAT DI BATAM - Warga berdatangan ke TKP penemuan mayat seorang pria di sebuah rumah yang dijadikan tempat kos di Perumahan Griya Prima Batu Aji Batam, Sabtu (8/11/2025).(tribunbatam.id/Beres Lumbantobing)
Ringkasan Berita:
  • Seorang penghuni kos bernama Rizki Munandar (26) ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya di Perumahan Griya Prima Batu Aji Batam pada Sabtu (8/11/2025) sekitar pukul 10.50 WIB
  • Pihak kepolisian dan Tim Inafis langsung datang ke lokasi untuk melakukan olah TKP dan mengevakuasi jenazah
  • Polisi menduga Rizki meninggal karena sakit, diperkuat dengan ditemukannya obat-obatan yang rutin dikonsumsinya di dalam kamar


BATAM, TRIBUNBATAM.id
- Rizki Munandar, penghuni kos-kosan di sebuah rumah kos di Perumahan Griya Prima Batu Aji Batam, ditemukan tak bernyawa di dalam kamarnya, Sabtu (8/11/2025) sekira pukul 10.50 WIB.

Kejadian ini buat geger warga sekitar.

Setelah mendapat informasi ada penemuan mayat di Batu Aji Batam, pihak kepolisian dan tim Inafis segera bergerak ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan mengevakuasi jenazah.

Mobil ambulans juga terlihat di lokasi saat itu.

Polisi menyebut, Rizki diduga kuat meninggal dunia karena sakit yang diidapnya.

Hal itu diperkuat hasil olah TKP Tim Inafis dan ditemukan sejumlah obat yang rutin dikonsumsi oleh korban. 

Baca Selengkapnya

Pemkab Lingga Gelar Skrining Kanker Serviks Gratis 11-25 November 2025 di Semua Puskesmas

BERI INFORMASI - Foto Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga, dr. Bukit Tua Rayanto Gultom. Kadinkes beri informasi terkait skrining kanker serviks gratis yang akan digelar Pemkab Lingga di bulan November 2025 ini.
BERI INFORMASI - Foto Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga, dr. Bukit Tua Rayanto Gultom. Kadinkes beri informasi terkait skrining kanker serviks gratis yang akan digelar Pemkab Lingga di bulan November 2025 ini.(Tribunbatam.id/Dok. Diskominfo Lingga - Andi)
Ringkasan Berita:
  • Pemkab Lingga melalui Dinas Kesehatan membuka program skrining kanker serviks gratis bagi perempuan usia 30–69 tahun
  • Kegiatan digelar pada 11–25 November 2025 di seluruh puskesmas di Lingga
  • Program ini mendukung Rencana Aksi Nasional Eliminasi Kanker Serviks 2030 dan sekaligus memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-61
  • Pemerintah daerah mengajak perempuan yang sudah menikah atau aktif secara seksual untuk memanfaatkan layanan ini untuk deteksi dini


LINGGA, TRIBUNBATAM.id
- Pemerintah Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melalui Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, membuka program skrining kanker serviks gratis bagi perempuan usia 30 hingga 69 tahun.

Kegiatan ini akan berlangsung secara bertahap di seluruh puskesmas di Lingga mulai 11-25 November 2025.

Pemeriksaan dilakukan dengan metode HPV DNA Co-Testing dan IVA Test, yang berfungsi mendeteksi keberadaan virus Human Papillomavirus (HPV), penyebab utama kanker serviks. 

Layanan dibuka setiap pukul 08.00-12.00 WIB, menyesuaikan jadwal masing-masing fasilitas kesehatan.

Program ini menjadi bagian dari dukungan Pemkab Lingga terhadap Rencana Aksi Nasional (RAN) Eliminasi Kanker Serviks 2030, sekaligus memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61.

Baca Selengkapnya

Lendot Makanan Khas Melayu Kepri, Kuahnya Kental dan Banyak Dijumpai di Karimun

MAKANAN KHAS MELAYU - Lendot makanan khas Kepri yang banyak dijumpai di Karimun. Kuahnya kental, teksturnya unik
MAKANAN KHAS MELAYU - Lendot makanan khas Kepri yang banyak dijumpai di Karimun. Kuahnya kental, teksturnya unik(Tribunbatam.id/Fairoz Zamani)

KARIMUN, TRIBUNBATAM.id - Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menyimpan berbagai macam makanan khas Melayu. Salah satunya makanan unik bernama Lendot yang terdapat di Kabupaten Karimun. 

Selain memiliki nama yang unik, makanan ini memiliki ciri khas seperti kuahnya kental terbuat dari sagu dengan olahan sayur dan ditambah potongan siput, udang atau bakso. 

Lendot sangat cocok dimakan ketika panas, karena jika sudah dingin lendot ini akan mencair.

Nurul, warga Karimun yang sering membuat lendot mengatakan, bahan dan pembuatan lendot sangat mudah. 

Pemenang lomba masakan Melayu Lendot yang digelar Pemkab Karimun, Minggu (26/3/2017)
Pemenang lomba masakan Melayu Lendot yang digelar Pemkab Karimun, Minggu (26/3/2017) (TRIBUNBATAM)


"Bahan-bahannya pun senang dicari dan pembuatannya juga gampang, apalagi bagi orang yang sudah terbiasa membuatnya," ungkap Nurul kepada TribunBatam.id.

Baca Selengkapnya

8 Fakta Penemuan Mayat Pria Asal Aceh di Sebuah Kamar Kos di Batam, Korban Idap Thalasemia

TKP PENEMUAN MAYAT DI BATAM - TKP penemuan mayat pria di Batam di Griya Prima Batu Aji, Sabtu (8/11/2025). Paguyuban Aceh, rekan kerja dan warga sekitar mendatangi TKP seorang penghuni kosan, Rizki Munandar ditemukan tak bernyawa di dalam kamar kosnya. Berikut fakta-faktanya.
TKP PENEMUAN MAYAT DI BATAM - TKP penemuan mayat pria di Batam di Griya Prima Batu Aji, Sabtu (8/11/2025). Paguyuban Aceh, rekan kerja dan warga sekitar mendatangi TKP seorang penghuni kosan, Rizki Munandar ditemukan tak bernyawa di dalam kamar kosnya. Berikut fakta-faktanya.(tribunbatam.id/Beres Lumbantobing)

BATAM, TRIBUNBATAM.id - Rizki Munandar (26), pria asal Aceh ditemukan tak bernyawa di kamar kosnya di Griya Prima Batu Aji Batam, Sabtu (8/11/2025), sekira pukul 10.50 WIB.

Keluarga korban di Batam, Kojal mengatakan, ia terakhir kali berkomunikasi dengan korban tiga hari lalu.

Namun sejak itu, pesannya tak lagi dibalas dan nomor korban pun tidak aktif lagi sejak kemarin.  

Penemuan mayat korban pertama kali berawal dari kecurigaan Kojal, karena korban tidak merespons panggilan beberapa hari belakangan ini. 

Baca Selengkapnya

Tangis Istri Antasari Azhar Pecah Usai Salat Jenazah, Ini Keinginan Terakhir Eks Ketua KPK

ANTASARI AZHAR MENINGGAL DUNIA - Tangis istri mendiang Antasari Azhar, Ida Laksmiwati pecah, usai melaksanakan salat jenazah untuk sang suami di As-Syarif Al Azhar BSD Mosque, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Sabtu (8/10/2025). (kiri). Sejumlah warga mengangkat jenazah Antasari Azhar usai disalatkan di Masjid Asy-Syarif BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (8/11/2025). (kanan) Jenazah mantan Ketua KPK Antasari Azhar dibawa menuju pemakaman usai disalatkan.
ANTASARI AZHAR MENINGGAL DUNIA - Tangis istri mendiang Antasari Azhar, Ida Laksmiwati pecah, usai melaksanakan salat jenazah untuk sang suami di As-Syarif Al Azhar BSD Mosque, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Sabtu (8/10/2025). (kiri). Sejumlah warga mengangkat jenazah Antasari Azhar usai disalatkan di Masjid Asy-Syarif BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (8/11/2025). (kanan) Jenazah mantan Ketua KPK Antasari Azhar dibawa menuju pemakaman usai disalatkan.(Kolase TribunTangerang.com/Ikhwana Mutuah Mico dan Tribunnews.com/Fahmi Ramadhan)

TRIBUNBATAM.id - Suasana duka menyelimuti keluarga Antasari Azhar. 

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu meninggal dunia di usia 72 tahun, Sabtu (8/11/2025) sekira pukul 10.57 WIB, setelah berjuang melawan sakitnya.

Antasari wafat di kediamannya di Serpong, Tangerang Selatan, Banten.

Ba'da Ashar, jenazah Antasari Azhar disalatkan di Masjid As-Syarif Al Azhar BSD, sebelum dibawa ke tempat pemakamannya di San Diego Hills, Kerawang.

Baca juga: Penyebab Meninggalnya Mantan Ketua KPK Antasari Azhar, Kuasa Hukum Buka Suara

Baca Selengkapnya

[ tribunbatam.id ]

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved