Turnamen Bola Voli KU-12 Bakal Digelar di Lingga Kepri, Ini Lokasi dan Waktunya
Pemerintah Kecamatan Singkep Selatan bekerja sama dengan Korwil Pendidikan Singkep Selatan, akan menggelar turnamen voli usia 12 tahun
Penulis: Febriyuanda | Editor: Dewi Haryati
LINGGA, TRIBUNBATAM.id - Pemerintah Kecamatan Singkep Selatan bekerja sama dengan Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan Singkep Selatan, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), akan menggelar turnamen bola voli untuk kategori Kelompok Usia (KU) 12 tahun.
Turnamen ini dijadwalkan mulai berlangsung pada Jumat (5/9/2025) pukul 15.30 WIB, di Lapangan Bola Voli JPS, yang berlokasi di Bukit Kapitan, Kelurahan Dabo Lama, Kecamatan Singkep.
Camat Singkep Selatan, Munzilin Hasibuan, menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk menyalurkan minat dan bakat anak-anak dalam olahraga bola voli, khususnya di kelompok usia 12 tahun ke bawah.
Ia menambahkan, turnamen ini juga menjadi ajang pencarian bibit-bibit unggul yang berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut di masa mendatang.
“Selama ini, kami melihat minat anak-anak terhadap bola voli cukup tinggi. Melalui turnamen ini, kami ingin memberi ruang bagi mereka untuk mengekspresikan diri serta menunjukkan kemampuan yang dimiliki,” ujar Munzilin, Rabu (3/9/2025).
Ia berharap, penyelenggaraan turnamen ini juga dapat mendorong semangat sportivitas sejak usia dini, serta mempererat tali silaturahmi antar pelajar dan sekolah di wilayah tersebut.
"Selama ini turnamen untuk usia 12 tahun jarang dibuat, sehingga kami berinisiatif untuk menggelar turnamen ini bagi mereka," ucapnya.
Pria yang kerap disapa Moro ini menjelaskan, kegiatan ini direncanakan akan berlangsung 2-3 hari.
"Untuk saat ini tim yang sudah mendaftar dari Kuala Raya, Tinjul, JPS, Air Merah Sungai Raya, wilayah Singkep," katanya. (Tribunbatam.id/Febriyuanda)
| Wakil Gubernur Kepri di Batam Buka Musda APVA, Nyanyang Haris Minta Jaga Stabilitas Transaksi Valas |
|
|---|
| Jumlah SPPG di Kepri Dukung Program MBG Masuk 5 Besar Nasional, Wakil Gubernur Targetkan 253 Unit |
|
|---|
| Komisi II DPRD Kepri Cek Gudang Bulog Batam, Stok Beras Premium Ada Tapi Minim Diserap Distrobutor |
|
|---|
| Program Prioritas Presiden Masuk Natuna, Kampung Nelayan Merah Putih Mulai Dibangun di Cemaga Utara |
|
|---|
| Dugaan Asusila Seret Oknum Camat di Natuna Naik ke Penyidikan, Polda Kepri Beri Atensi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Atlet-Bola-Voli-usia-anak-di-Singkep-Lingga.jpg)