VIRUS CORONA
7 WNI Negatif Corona, Kadinkes Tanjungpinang Minta Warga Tak Perlu Panik, dan Takut Komunikasi
Kadis Kesehatan Tanjungpinang Rustam meminta kepada warga Tanjungpinang yang mengetahui identitas ketujuh orang tersebut, untuk tidak resah.
TANJUNGPINANG, TRIBUNBATAM.id - Setelah mendapat hasil dari laboratorium, 7 Warga Negara Indonesia (WNI) asal Tanjungpinang dinyatakan negatif terpapar virus corona.
Kepala Dinas Kesehatan Tanjungpinang Rustam mengatakan, kepada warga Tanjungpinang yang mengetahui identitas ketujuh orang tersebut, untuk tidak resah.
"Jangan sampai panik, atau takut. Hasil lab sudah jelas, bahwa hasilnya negatif," ujarnya, Jumat (14/2/2020).
Disampaikannya, ketujuh WNI tersebut pun mulai hari ini sudah kembali beraktivitas seperti biasa.
"Tidak ada lagi pembatasan aktivitas pada saat sebelumnya masa observasi. Kita ingin sampaikan bahwa, jangan sampai menghindar pula," ujarnya.
Rustam juga menghimbau, agar masyarakat Tanjungpinang tetap menjaga hidup sehat dan bersih.
"Pola hidup sehat, dan menjaga kebersihan akan menolak virus apapun masuk dan menyerang tubuh kita," himbaunya.
• WNI Diduga Terpapar Corona, Kadinkes Tanjungpinang Belum Tahu Dasar Notifikasi Pemerintah Singapura
• Punya Riwayat TBC, Kadinkes Sebut Kondisi Pasien Suspect Virus Corona di Karimun Semakin Sehat
Terhadap pengawasan kesehatan, pihaknya tetap melakukan koordinasi bersama instansi terkait. Sebab, pencegahan, dan antisipasi tetap menjadi fokus perhatian.
"Kita bersyukur bahwa Indonesia sampai saat ini belum ada laporan yang terpapar corona. Tapi kita harus waspada juga kemungkinan terjadi. Sebab, sudah lebih dari 20 negara yang sudah terjangkit warganya," tegasnya.
Negatif Virus Corona
LONJAKAN Covid-19 di Indonesia, Mendekati 1 Juta Kasus, 108 Daerah Masuk Zona Merah Corona |
![]() |
---|
Kenali Anosmia Gejala Baru Covid-19, Merasakan Daging Seperti Sabun |
![]() |
---|
BPOM Angkat Bicara Soal Pernyataan WHO Sebut Vaksin Sinovac Paling Lemah |
![]() |
---|
Epidemiolog Angkat Bicara Adanya Rumah Sakit Buka Pendaftaran Vaksin Covid-19 |
![]() |
---|
Kabar Baik! 1,2 Juta Vaksin Covid-19 Sinovac Tiba di Indonesia Minggu (6/12) Malam |
![]() |
---|