Berita Populer Hari Ini

5 Berita Populer Tribun Batam Hari Ini, Jadwal Kapal Batam Hingga Tahapan Pilkada 2024

Simak 5 berita populer Tribun Batam hari ini, Sabtu (20/4/2024). Mulai dari tahapan Pilkada Batam 2024 hingga panduan seputar perbankan.

|
TribunBatam.id/Bereslumbantobing
BERITA POPULER TRIBUN BATAM - Tribun Batam merangkum 5 berita populer hari ini, Sabtu (20/4/2024). Foto kapal Fery Dumai Line di Pelabuhan Domestik Sekupang Batam. Tribun Batam merangkum jadwal kapal dari pelabuhan ini ke sejumlah daerah di Kepri dan Provinsi Riau, Minggu (17/3/2024). 

TRIBUNBATAM.id - Tribun Batam menghimpun 5 berita populer yang kami sajikan untuk Anda hari ini.

Selain berita tentang jadwal kapal Batam hari ini, kami juga menyajikan berita tentang tahapan Pilkada Batam 2024 atau yang disebut juga dengan Pilwako Batam 2024.

Tahapan Pilkada Batam 2024 yang dimaksud tersebut ialah syarat mendaftar pemantau pemilihan Pilwako Batam 2024.

Selain berita tentang Batam, kami juga menyajikan berita panduan untuk Anda.

Satu di antaranya cara menjadi nasabah prioritas CIMB Niaga.

Serta cara transfer saldo DANA ke sejumlah rekening bank seperti BRI, BNI dan Bank Mandiri.

Berikut 5 Berita Populer Tribun Batam Hari Ini

Jadwal Kapal Fery Batam Domestik dan Internasional Sekupang Edisi Weekend Sabtu 20 April

JADWAL KAPAL BATAM RUTE DOMESTIK - Berikut jadwal kapal Batam keberangkatan domestik dari 3 pelabuhan, Jumat (19/4/2024). Potret calon penumpang membeli tiket di Pelabuhan Fery domestik Sekupang belum lama ini.
JADWAL KAPAL BATAM RUTE DOMESTIK - Berikut jadwal kapal Batam keberangkatan domestik dari 3 pelabuhan, Jumat (19/4/2024). Potret calon penumpang membeli tiket di Pelabuhan Fery domestik Sekupang belum lama ini.(TribunBatam.id/Bereslumbantobing)

TRIBUNBATAM.id,BATAM - Saatnya menyimak jadwal penyeberangan kapal ferry domestik maupun internasional Batam Via pelabuhan Sekupang edisi akhir pekan, Sabtu (20/4).

Pelayaran Fery di Sekupang terdapat dua pintu keberangkatan, ada domestik juga internasional. Pelabuhannya pun bertetangga. Untuk Domestik Sekupang dikelolah pemerintah, BP Batam, sedangkan internasional Sekupang dikelolah swasta. 

Untuk jalur internasional, Fery dari Sekupang melayani satu negara tujuan, yakni Singapura via pintu masuk HarbourFront.

Sementara pelayaran domestiknya, Fery dari Harbour melayani rute antar pulau dalam provinsi hingga lintas provinsi. 

Bagi calon penumpang yang ingin berlayar, jangan lupa siapkan dokumen perjalanan anda, untuk internasional tentunya paspor. Beda hal dengan pelayaran domestik, kapal akan berlayar hingga lintas provinsi dalam negeri.


Baca Selengkapnya

Pilwako Batam 2024 - KPU Buka Pendaftaran Pemantau Pemilihan Pilkada Batam 2024

PILKADA BATAM 2024 - Syarat pendaftaran pemantau pemilihan Pilkada Batam 2024 atau Pilwako Batam 2024. Pendaftaran dibuka hingga 16 November 2024.
PILKADA BATAM 2024 - Syarat pendaftaran pemantau pemilihan Pilkada Batam 2024 atau Pilwako Batam 2024. Pendaftaran dibuka hingga 16 November 2024.(TribunBatam.id via Instagram @kpukotabatam)

TRIBUNBATAM.id, BATAM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batam membuka pendaftaran pemantau pemilihan untuk Pilwako dan Pilwawako Batam 2024 atau Pilkada Batam 2024.

Waktu pendaftaran untuk pendaftaran pemantau pemilihan pada Pilkada Batam 2024 dimulai sejak 27 Februari hingga 16 November 2024, mulai pukul 08.00 - 16.00 WIB.

Adapun tempat pendaftaran berlokasi di kantor KPU Batam di Jalan RE Martadinata Nomor 1 Sekupang Batam.

Berikut Syarat Pendaftaran Pemantau Pemilihan Pilkada Batam 2024

  • Berbadan Hukum
  • Bersifat Independen
  • Mempunyai sumber dana yang jelas
  • Terdaftar dan memperoleh akreditasi dari KPU Batam sesuai dengan cakupan wilayah pemantauannya

Tugas serta wewenang pemantau pemilihan Pilkada Batam 2024 telah diatur dalam Peraturan KPU Nomor 64 Tahun 2009.

Aturan ini terkait Pedoman Pemantau dan Tata Cara Pemantauan Pilkada dan Wakil Kepala Daerah.


Baca Selengkapnya

Cara Jadi Nasabah Prioritas CIMB Niaga, Ini Syarat dan Minimal Saldo yang Harus Dipunya

CIMB Preferred - Bank CIMB Niaga memiliki layanan prioritas bagi nasabahnya dengan nama CIMB Preferred, berikut syarat dan cara jadi nasabah prioritas CIMB Niaga.
CIMB Preferred - Bank CIMB Niaga memiliki layanan prioritas bagi nasabahnya dengan nama CIMB Preferred, berikut syarat dan cara jadi nasabah prioritas CIMB Niaga.(cimbniaga.co.id)

TRIBUNBATAM.id - Berikut cara jadi nasabah prioritas CIMB Niaga, perhatikan syarat dan saldo minimal yang harus dipunya.

Bank CIMB Niaga menjadi satu di antara beberapa perbankan swasta di Indonesia yang memiliki sejumlah fasilitas dan layanan.

Dilansir dari laman resmi CIMB Niaga, perbankan yang telah didirikan sejak tahun 1955 ini memiliki fasilitas prioritas bagi nasabahnya.

Bernama CIMB Preferred, nasabah CIMB Niaga dapat mengajukan diri sebagai nasabah prioritas CIMB Niaga.

Tentunya terdapat sejumlah syarat dan ketentuan untuk menjadi nasabah prioritas CIMB Niaga.


Baca Selengkapnya

Cara Transfer Saldo DANA ke Rekening BRI, BNI, dan Bank Mandiri

Saldo dompet digital DANA dapat ditransfer ke rekening bank manapun, termasuk BRI, BNI, dan Bank Mandiri, begini cara transfer saldo DANA ke bank.
Saldo dompet digital DANA dapat ditransfer ke rekening bank manapun, termasuk BRI, BNI, dan Bank Mandiri, begini cara transfer saldo DANA ke bank.(YouTube DANA Indonesia)

TRIBUNBATAM.id - Berikut cara transfer saldo DANA ke rekening BRI, BNI, dan Bank Mandiri.

Transfer saldo DANA dapat dilakukan ke rekening bank seperti BRI, BNI, dan Bank Mandiri.

Sebagai informasi, DANA merupakan dompet digital yang memiliki sejumlah fasilitas dan keunggulan dalam membantu transaksi keuangan sehari-hari.

Dilansir dari laman resmi DANA, DANA memiliki layanan untuk transfer ke rekening bank.

Saldo DANA dapat dikirimkan ke rekening bank manapun termasuk BRI, BNI, dan Bank Mandiri.


Baca Selengkapnya

Brigjen Pol Asep Syafrudin Minta Kasatker Awasi Anggota Dalam Penggunaan Anggaran

WAKAPOLDA - Wakapolda Kepri Brigjen Pol Asep Syafrudin saat memimpin kegiatan Taklimat Awal Audit Kinerja Rutin Tahap I tahun anggaran 2024 Itwasda Polda Kepri. 
WAKAPOLDA - Wakapolda Kepri Brigjen Pol Asep Syafrudin saat memimpin kegiatan Taklimat Awal Audit Kinerja Rutin Tahap I tahun anggaran 2024 Itwasda Polda Kepri. (TRIBUNBATAM.id/ist)

TRIBUNBATAM.id, BATAM - Perencanaan yang baik adalah 50 persen keberhasilan, sedangkan perencanaan yang buruk sama saja dengan merencanakan kegagalan. Inilah yang diungkapkan Wakapolda Kepri Brigjen Pol Asep Safrudin saat membuka kegiatan Taklimat Awal Audit Kinerja Rutin Tahap I tahun anggaran 2024 Itwasda Polda Kepri. 

Asep Safrudin menyampaikan bahwa audit kinerja ini difokuskan pada aspek perencanaan dan pengorganisasian, yang merupakan pondasi awal dalam siklus manajemen untuk mencapai tujuan organisasi. 

Baca juga: Prediksi Skor Man City vs Chelsea di FA Cup, Susunan Pemain, H2H, Link Streaming

“Guna mewujudkan _good governance_ dan _clean government_ Polri yang presisi serta mendukung keberhasilan penyelenggaraan tugas pokok Polri sebagaimana diamanatkan pada UU No. 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia," kata Asep.

Asep juga menjelaskan pengelolaan keuangan negara wajib dilaksanakan secara tertib, taat pada perundang-undangan serta diperlukan audit kinerja berdasarkan standar kinerja oleh aparat pengawasan internal pemerintah secara objektif, transparan, dan mandiri.


Baca Selengkapnya

Baca juga Berita TribunBatam.id lainnya di Google News

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved