KONFLIK DI REMPANG
BREAKING NEWS, Hari ini Nenek Awe Akan Hadiri Panggilan Kedua Sebagai Tersangka di Polresta Barelang
Siti Hawa atau Nenek Awe, warga Rempang yang sudah berusia 67 tahun, hari ini direncanakan akan memenuhi panggilan kedua oleh penyidik Polresta Barela
Penulis: Pertanian Sitanggang | Editor: Mairi Nandarson
"Tak ada saya menahan orang, saya nak angkat barang sudah tak bisa, tulang pergelangan dah patah."
"Saya sudah minta polisi membawa orang MEG itu dan temukan kami, berunding apa yang sebenarnya terjadi di posko saat itu. Tapi tak ada tanggapan," katanya.
Meski menghadapi ancaman hukum, Nenek Awe tetap tegar. Keriput di wajahnya tak menyembunyikan keteguhan hatinya.
"Alhamdulillah saya sehat, semua baik-baik saja," kata nenek berkerudung merah muda itu.
Meski ditetapkan tersangka, ia tak merasa trauma maupun takut. "Memangnya saya buat salah apa?," tanyanya retoris.
Baca juga: Mahasiswa Demo Depan DPRD Batam, Minta Evaluasi PSN Rempang Eco City
Namun ia tak bisa menutup mata terhadap kekhawatiran yang melanda keluarganya.
Anak-anaknya, begitu juga tetangga, merasa bimbang dan cemas. Namun, ia justru menjadi penyemangat bagi mereka.
"Saya bilang, tetap semangat pertahankan kampung. Jangan patah semangat."
"Kita tak merusak orang, tapi kampung kita ini yang dirusak," ujarnya dengan nada penuh ketegasan.
Bagi Nenek Awe, perjuangan ini lebih dari sekadar mempertahankan rumah.
Ini tentang warisan yang harus dijaga, tentang masa depan anak cucu yang ia khawatirkan.
"Saya hanya memikirkan bagaimana nasib anak cucu kita nanti. Dikasih tempat tinggal tak jelas."
"Kalau memang nanti saya ditahan karena saya melakukan kesalahan, saya siap," katanya tanpa ragu.
( tribunbatam/ian sitanggang )
| Warga Rempang Batam Gelar Pasar Rakyat Melawan, Kenang 2 Tahun Tragedi Pulau Rempang |
|
|---|
| Warga Rempang Batam Orasi di Bawah Gapura Sembulang, Tolak Relokasi, Tagih Janji Soal Kampung Tua |
|
|---|
| Bukan Ditolak, Ini Kata Kapolresta Barelang Soal Laporan Warga Rempang Kamis Lalu |
|
|---|
| Nek Awe Tokoh Masyarakat Rempang Batam Datangi Polresta Barelang Dampingi Warga, Ada Apa? |
|
|---|
| Tim Advokasi Solidaritas Rempang Kecam Pengusiran Warga dari Depan Kantor BP Batam |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.