Yello Hotel Harbour Bay Batam Gelar 'Beat & Trick' Skateboard Competition
Menandai dua tahun kehadirannya di Kota Batam, Yello Hotel Harbour Bay Batam menghadirkan perayaan yang penuh energi, Beat & Trick Competition.
Penulis: Renhard Patrecia Sibagariang | Editor: Septyan Mulia Rohman
“Skateboard adalah olahraga yang sangat dekat dengan karakter Yello Hotel Harbour Bay Batam. Kami senang melihat antusiasme peserta yang begitu tinggi, dan energi komunitas yang luar biasa sepanjang acara,” ujar M.T. Akbar, General Manager Yello Hotel Harbour Bay Batam dalam keterangan yang diterima TribunBatam.id, Selasa (18/11/2025).
Ia juga menambahkan bahwa Beat & Trick akan dijadikan agenda tahunan Yello Hotel, dengan harapan dapat terus mendorong pertumbuhan komunitas skateboard Batam sekaligus memberikan lebih banyak ruang bagi mereka untuk mengekspresikan diri.
Dengan Beat & Trick, Yello Hotel Harbour Bay Batam mempertegas posisinya sebagai ruang yang memadukan kreativitas, komunitas, dan kultur urban, sejalan dengan identitas Yello sebagai brand yang hidup di tengah dinamika anak muda modern. (*)
| Serunya Malam Pergantian Tahun di Jantung Kota Batam, Provinsi Kepri |
|
|---|
| Rayakan Malam Tahun Baru dengan Nuansa di 'Viva La Vida Countdown' di Grand Mercure Batam Centre |
|
|---|
| Jadwal Kapal Ferry Batam Pelabuhan Sekupang, Harbour Bay, Telaga Punggur, Senin 3 November 2025 |
|
|---|
| Group Ascott Hotel di Batam Menggelar ASCOTT STAR REWARDS NUSANTARA |
|
|---|
| Jadwal Kapal Ferry Internasional Harbour Bay Batu Ampar Batam, Trip Terakhir ke Singapura 20.30 WIB |
|
|---|
