KEPRI TERKINI

Insentif Nakes Segera Dibayar, Kadinkes Kepri Ungkap Penyebab Keterlambatan

Pemprov Kepri segera membayar insentif untuk tenaga kesehatan atau nakes yang tertunda. Kadinkes Kepri mengungkap penyebab keterlambatan tersebut.

TRIBUNBATAM.id/Beres Lumbantobing
Sudah 6 bulan insentif nakes RSKI Galang Batam tak kunjung dibayar. Para perawat yang bekerja di rumah sakit tersebut mengaku tak tahu alasannya. 

BATAM, TRIBUNBATAM.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri segera membayar insentif untuk tenaga kesehatan atau nakes yang tertunda.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kepri, Mohammad Bisri.

"Kita akan bayarkan yang tertunda. Tapi, sampai sekarang belum ada keluhan dari nakes," ujar Bisri, Kamis (24/3/2022).

Diakuinya sampai saat ini belum ada keluhan terkait insentif nakes tersebut.

Keterlambatan pembayaran insentif nakes memang biasa terjadi diawal tahun. Masalah utamanya di Administrasi.

Kelengkapan administrasi menurutnya sangat penting mengingat setiap pengguna anggaran harus lengkap pertangungjawabannya.

"Itu beralur biasanya Januari Februari berjalan awal tahun biasanya ada kendala itu bisa tapi akan kita bayarkan," katanya.

Pihaknya juga terus berkoordinasi dengan BPKAD, termasuk pihak rumah sakit dan para nakes. Sebab, penggunaan anggaran perlu kehati-hatian.

Baca juga: Targetkan 1,34 Juta Orang Divaksin Booster, Pemprov Kepri Bakal Tambah Jumlah Nakes

Baca juga: OJK Kepri Fasilitasi UMKM Ajukan Modal Pinjaman ke Bank dan Pegadaian

Sudah 6 Bulan tak Dibayar

Sebelumnya diberitakan, permasalahan pembayaran insentif tenaga kesehatan (Nakes) perawat di Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang tak kunjung selesai. 

Sudah setengah tahun lamanya, sejumlah perawat RSKI belum menerima insentif. 

“Iya pak, belum kami terima. Sudah sejak bulan September lalu. Kami nggak tahu alasannya kenapa dan nyangkut dimana,” ujar seorang perawat di RSKI Galang yang namanya enggan disebutkan, Minggu (13/03/2022).

Kata dia, nyaris seluruh perawat di RSKI Galang belum menerima insentif yang harus mereka terima sebagaimana mestinya. 

Menurut dia, keterlambatan insentif Nakes sering terjadi di RSKI Galang.

Termasuk pada awal tahun lalu juga terjadi hal yang sama mengalami keterlambatan.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved