BATAM TERKINI
Empat Pengunjung Hotel di Batam Positif Narkoba, Hasil Operasi Antik Seligi 2024
Empat pengunjung hotel di Batam terindikasi positif narkoba. Mereka terjaring razia Operasi Antik Seligi 2024 yang digelar Polda Kepri, Rabu (27/3)
Penulis: Ucik Suwaibah | Editor: Dewi Haryati
BATAM, TRIBUNBATAM.id - Empat orang terjaring razia dalam Operasi Antik Seligi 2024 yang dilakukan petugas Kepolisian Daerah Kepulauan Riau atau Polda Kepri di sejumlah hotel di Batam.
Empat orang itu tiga di antaranya merupakan laki-laki dan satu perempuan. Mereka terindikasi positif menggunakan narkoba.
"Hasil dari razia pada Rabu (27/3/2024) malam yang telah dilaksanakan, menunjukkan bahwa empat orang terindikasi positif menggunakan narkotika. Dengan perincian tiga laki-laki dan satu perempuan," ujar Wadirresnarkoba Polda Kepri AKBP Tidar Wulung Dahon, Kamis (28/3/2024) petang.
Pihaknya juga menyita barang bukti berupa bong sabu dari tamu hotel yang diamankan karena positif narkoba.
Baca juga: Pengunjung THM yang Positif Narkoba Jalani Rehabilitasi, Ditresnarkoba Dalami Hasil Razia
Saat ini polisi masih menyelidiki dari mana mereka mendapatkan barang haram tersebut.
AKBP Tidar mengatakan, Operasi Antik Seligi 2024 ini tidak hanya sekadar penindakan, tetapi juga upaya Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Kepri.
"Dengan ini tentu dapat memberikan pesan kuat kepada masyarakat akan bahayanya narkotika serta komitmen aparat kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah," kata Tidar.
Harapannya, keberhasilan ini dapat menjadi momentum untuk terus meningkatkan kewaspadaan dan kerjasama dalam menjaga lingkungan bebas dari ancaman narkotika.
Menurutnya, hal ini merupakan salah satu langkah proaktif dari Polda Kepri dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat, sekaligus memperkuat peran aparat kepolisian dalam memberantas peredaran gelap dan penggunaan narkotika di Kepri.
(Tribunbatam.id/Ucik Suwaibah)
Baca berita Tribunbatam.id lainnya di Google News
| Alasan U-Turn Mega Legenda Ditutup Barrier Beton, Sering Terjadi Kecelakaan |
|
|---|
| MA Ringankan Hukuman Satresnarkoba Polresta Barelang, Efek Jera dan Kepercayaan Publik Disorot |
|
|---|
| Setelah Dibongkar dan Diotopsi Semalam, Jenazah Sutoyo di Batam Akhirnya Dimakamkan KembaliĀ |
|
|---|
| Usai Pasutri Terperosok di Tikungan Tebing Laut, Warga Pasang Pagar Pengaman |
|
|---|
| Upaya Polresta Barelang Tekan Angka Kecelakaan, Penutupan U-Turn dan Usulan Save Zone Dibuat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.